Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
Kolam Renang Ciperna Cirebon: Lokasi, Jam Buka, dan Fasilitasnya
6 September 2024 14:41 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kolam Renang Ciperna Cirebon atau dikenal juga dengan Waterpark Ciperna merupakan salah satu kolam renang yang menawarkan berbagai fasilitas untuk pengunjungnya. Kolam renang ini merupakan destinasi wisata sekaligus tempat olahraga yang nyaman.
ADVERTISEMENT
Tempat wisata ini tidak hanya diperuntukan untuk kalangan tertentu seperti anak-anak atau orang dewasa saja. Akan tetapi, kolam renang ini bisa dikunjungi oleh siapa saja karena ada beberapa jenis kolam renang yang disediakan.
Lokasi, Jam Buka, dan Fasilitas Kolam Renang Ciperna Cirebon atau Waterpark Ciperna
Dikutip dari laman waterparkkyaimasni.blogspot.com, Kolam Renang Ciperna Cirebon memiliki nama lengkap Waterpark Kyai Masni Ciperna. Kolam renang ini merupakan salah satu tempat rekreasi air yang ada di Cirebon.
Jika penasaran di mana lokasinya yaitu masih berada di kawasan Taman Kota Kyai Masni Ciperna. Tepatnya berada di Perumahan Taman Kota, Ciperna, Talun, Cirebon, West Java 45171.
Bagi masyarakat yang ingin berkunjung ke tempat ini, bisa datang pada jam operasionalnya, yaitu pukul 08.00 hingga 16.30 WIB setiap harinya. Pengunjung yang datang akan dikenai biaya masuk sebesar Rp20.000 per orangnya.
ADVERTISEMENT
Ada beberapa daya tarik yang membuat kolam renang ini cocok dijadikan destinasi wisata saat musim liburan atau libur akhir pekan. Berikut beberapa di antaranya.
1. Kolam Renang yang Beragam
Ada beberapa jenis kolam renang di kawasan wisata ini mulai dari kolam renang untuk dewasa dengan beberapa kedalaman yang berbeda sehingga kolam renang yang dikhususkan untuk anak-anak.
Pengunjung yang datang tidak perlu khawatir dengan keselamatan ketika bermain di kolam renang karena masing-masing kolam renang memiliki penjaga yang siap mengamankan seluruh pengunjung yang sedang bermain.
2. Memiliki Wahana Permainan yang Beragam
Pengunjung yang datang ke tempat wisata ini bisa bermain di berbagai wahana permainan yang seru dan menantang. Wahana permainan yang ada di tempat ini, seperti perosotan, ember tumpah, hingga perahu bebek.
3. Memiliki Kebun Binatang Mini
Memasuki kawasan wisata ini ada sebuah kebun binatang mini yang berisi berbagai jenis hewan, seperti kera, ayam hutan, hingga reptil. Selain itu, di kawasan ini ada beberapa patung dinosaurus yang bisa dijadikan latar belakang untuk berfoto.
ADVERTISEMENT
Fasilitas pendukung dari kawasan wisata ini sudah sangat lengkap. Mulai dari kamar ganti, toilet, musala, restoran, hingga area parkir yang luas.
Kolam Renang Ciperna Cirebon bukan hanya sekedar tempat untuk berenang, tetapi juga menjadi destinasi wisata yang menyenangkan bagi seluruh keluarga. (WWN)