Konten dari Pengguna

Kolam Renang Slanik Lampung: Lokasi, Daya Tarik, HTM, Jam Buka, Cara ke Sana

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
20 April 2025 14:20 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kolam Renang Slanik (Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya) Sumber: unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Kolam Renang Slanik (Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya) Sumber: unsplash
ADVERTISEMENT
Kolam Renang Slanik merupakan waterpark yang unik karena pengunjung bisa menikmati bersantai di kolam dengan menggunakan ban. Di sana sudah disediakan persewaan ban dengan ciri khas warnanya yang berwarna kuning.
ADVERTISEMENT
Area kolam renangnya luas, nyaman serta fasilitasnya pun memadai. Pengunjung bisa datang ke sana setiap hari karena tempatnya beroperasi setiap hari.

Lokasi Kolam Renang Slanik, Harga Tiketnya, Fasilitas dan Daya Tariknya

Kolam Renang Slanik terletak di Jl. Raya Karang Anyar No.10, Karang Anyar, Kec. Jati Agung, Kabupaten Lampung Selatan, Lampung 35365.
Kolam renang ini buka setiap hari dengan jam operasional pada Sabtu dan Minggu pukul 08.30–17.30 WIB serta Senin sampai Jumat pukul 09.00–17.00 WIB.
Mengutip dari Instagram @slanik.waterpark, harga tiket masuk menuju kolam renang ini dibanderol Rp45.000 untuk anak-anak dan Rp50.000 untuk orang dewasa.
Untuk fasilitasnya lumayan lengkap, ada kolam renang, toilet, area parkir, musala, tempat karaoke, wahana permaianan, gazebo, tempat sampah, kipas angin, tikar hingga loker.
ADVERTISEMENT
Berikut ini adalah beberapa daya tarik dari tempat tersebut yang membuatnya menarik.

1. Tipe Kolam Renang

Tipe kolam renang di sini ada banyak, seperti kolam ombak, kolam anak, dan kolam arus. Semua kolam bersih dan terawat dengan baik. Untuk kolam arus hanya dinyalakan pada jam-jam tertentu dan akan lebih sering dioperasikan saat weekend. Kolam arus di sini menjadi daya tarik utama yang diincar oleh pengunjung.

2. Gazebo Mewah

Gazebo di sini sudah dilengkapi dengan kipas angin. Hal ini jarang ditemukan di tempat rekreasi mana pun. Pengunjung bisa bersantai dengan nyaman dan merasakan hawa segar tanpa merasa gerah.

3. Wahana Permainan

Di sini ada wahana permainan yang ramah anak. Baik di area kolam maupun sekitar kolam renangnya seperti seluncuran, kereta gantung, bianglala, siger crain, sepeda layang dan sebagainya.
ADVERTISEMENT

Cara ke Kolam Renang Slanik dari Museum Lampung

Kolam Renang Slanik (Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya) Sumber: unsplash/ why kei
Dari Museum Lampung ke Kolam Renang Slanik jika ditempuh dengan kendaraan pribadi, jalurnya sudah sangat mudah. Pengunjung bisa mengikuti panduan di bawah ini.
ADVERTISEMENT
Kolam Renang Slanik sangat menarik untuk dikunjungi. Masyarakat sekitar Lampung dapat merasakan hiburan yang menyenangkan ketika berkunjung ke sini. (IMA)