Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.90.0
Konten dari Pengguna
Liburan Akhir Tahun Enaknya ke Mana? Ini 4 Rekomendasi Destinasinya
2 Desember 2024 14:22 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Selain itu, ada juga beberapa pilihan tujuan liburan lainnya yang tak kalah menarik untuk dijadikan sebagai destinasi berlibur bersama keluarga atau sahabat. Lokasi liburan ini tersebar di beberapa daerah di Indonesia.
Liburan Akhir Tahun Enaknya ke Mana? Ini Referensinya
Liburan akhir tahun enaknya ke mana? Rencana liburan panjang bersama keluarga tak jarang menjadi momen penting yang perlu dipersiapkan dengan matang.
Ada beberapa rekomendasi tempat liburan yang dapat dikunjungi baik bersama sahabat atau bahkan keluarga besar. Berikut ini adalah beberapa pilihannya.
1. Batu Night Spectacular
Seperti namanya, destinasi wisata satu ini berada di Batu, Malang, Jawa Timur. Di sini pengunjung dapat menikmati berbagai macam permainan dan wahana menarik bersama sahabat dan keluarga. Di sini pengunjung juga dapat berfoto bersama dengan pemandangan yang indah.
ADVERTISEMENT
2. Candi Borobudur
Salah satu destinasi wisata yang berlokasi di Magelang, Jawa Tengah ini juga termasuk salah satu destinasi wisata favorit baik bagi wisatawan domestik bahkan juga luar negeri. Pemandangan candi dan alam sekitarnya yang indah menjadi daya tarik tersendiri bagi destinasi liburan satu ini.
3. Dusun Semilir
Tempat wisata yang berlokasi di Semarang ini dapat dituju untuk bermain sekaligus menikmati staycation dengan nyaman bersama keluarga. Mengutip dari situs resmi https://dusunsemilir.com/ Dusun Semilir beralamat di Jl. Soekarno Hatta 49, Ngemplak, Bawen Kabupaten Semarang.
Di sini terdapat beberapa pilihan kamar yang nyaman untuk staycation. Tak hanya itu, di sini juga terdapat berbagai pilihan wahana seru seperti perosotan pelangi, arena go kart, rumah hantu, dan masih banyak lagi. Di Dusun Semilir pengunjung juga dapat menikmati makanan di kafe yang-kafe yang tersedia di dalamnya.
ADVERTISEMENT
4. Gili Trawangan
Pantai yang ada di Lombok ini juga dapat dituju saat liburan akhir tahun. Di sini wisatawan dapat melakukan berbagai aktivitas seru seperti bermain air di tepi pantai hingga snorkeling. Pemandangan alam bawah laut yang menarik dan air laut yang biru menjadi daya tarik khusus destinasi liburan ini.
Referensi untuk liburan akhir tahun enaknya ke mana dapat dijadikan sebagai ide tambahan saat menyusun rencana berlibur di akhir tahun. (NIS)