Lombok Wildlife Park, Kebun Binatang Lombok untuk Mengisi Waktu Libur Sekolah

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
Konten dari Pengguna
1 Juli 2024 16:12 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pilihan Kebun Binatang Lombok. Foto hanya ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber foto: Unsplash.com/JavyGo
zoom-in-whitePerbesar
Pilihan Kebun Binatang Lombok. Foto hanya ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber foto: Unsplash.com/JavyGo
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Liburan sekolah adalah waktu yang ideal untuk menghabiskan waktu bersama anak-anak. Salah satu kegiatan yang direkomendasikan adalah berkunjung ke kebun binatang. Kini, ada beberapa pilihan kebun binatang Lombok yang bisa dikunjungi oleh masyarakat.
ADVERTISEMENT
Kebun binatang ini memiliki berbagai koleksi hewan yang bisa menjadi wahana bagi anak-anak untuk menambah pengetahuannya. Dikarenakan saat berkunjung ke kebun binatang, anak-anak bisa menyaksikan beberapa jenis hewan yang sudah sulit ditemukan di habitat aslinya.

Lombok Wildlife Park: Kebun Binatang Lombok untuk Mengisi Waktu Libur

Liburan ke kebun binatang merupakan hal yang menyenangkan bagi anak-anak. Salah satu alasannya karena anak-anak bisa bermain dan belajar mengenai hewan. Tentunya hal ini bisa menambah wawasan dan juga pengetahuan anak-anak.
Kebun binatang menjadi destinasi wisata edukatif yang sempurna untuk anak-anak. Salah satu pilihan kebun binatang Lombok yang cocok untuk mengisi waktu libur sekolah bersama anak-anak adalah Lombok Wildlife Park
Dikutip dari Instagram @lombokwildlifepark, Lombok Wildlife Park merupakan salah satu kebun binatang yang ada di Lombok. Kebun binatang ini memiliki koleksi hewan yang sangat lengkap, mulai dari hewan yang masih banyak di alam hingga hewan yang statusnya dilindungi.
ADVERTISEMENT
Kebun binatang ini memiliki ratusan hewan yang terdiri dari 50 spesies berbeda dari berbagai negara. Jadi, binatang yang ada di sini bukan hanya binatang asli Indonesia, tetapi juga binatang yang berasal dari berbagai negara.
Selain koleksi hewannya yang lengkap, fasilitas penunjang yang ada di kebun binatang ini sangat lengkap. Hal tersebut tentunya akan menambah kenyamanan untuk pengunjung yang datang.
Pengunjung yang datang juga bisa menyaksikan berbagai atraksi hewan. Pengunjung serta anak-anak juga bisa berinteraksi secara langsung. Misalnya, memberi makan hewan yang jinak.
Jika ingin berkunjung ke kebun binatang ini alamatnya berada di Jalan Raya Tanjung Sire, Sigar Penjalin, Kec. Tj., Kabupaten Lombok Utara, Nusa Tenggara Bar. 83352. Kebun binatang ini buka setiap hari dari pukul 09.00 hingga 17.00 WIB.
ADVERTISEMENT
Pengunjung yang datang akan dikenai tiket masuk sebesar Rp100.000 per orang. Harga tiket tersebut sebanding dengan berbagai fasilitas dan juga koleksi hewan yang ada di kebun binatang ini.
Lombok Wildlife Park merupakan pilihan kebun binatang di Lombok yang cocok untuk mengisi waktu libur sekolah bersama anak-anak. (ARD)