Konten dari Pengguna

Pantai Tikus Emas: Tempat Liburan yang Indah di Bangka Belitung

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
16 April 2025 14:22 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pantai Tikus Emas. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: unsplash.com/Frank Mckenna.
zoom-in-whitePerbesar
Pantai Tikus Emas. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: unsplash.com/Frank Mckenna.
ADVERTISEMENT
Pantai Tikus Emas merupakan salah satu destinasi wisata pantai yang bagus di Bangka Belitung. Pantai ini menawarkan banyak daya tarik dan aktivitas yang bisa dilakukan para wisatawan, sehingga pantai ini sudah cukup terkenal saat musim liburan.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan akun Instagram @pantai_tikus_emas, pantai ini memiliki fasilitas terlengkap dan menjadi salah satu destinasi favorit di Pulau Bangka Belitung. Salah satu daya tariknya yang memikat hati para wisatawan adalah kolam renangnya yang unik.

Menilik Daya Tarik dan Fasilitas Pantai Tikus Emas yang Memesona

Pantai Tikus Emas memiliki banyak daya tarik yang memesona. Selain pemandangannya yang indah, pantai ini menawarkan berbagai aktivitas yang seru. Berikut daftar daya tarik dan fasilitasnya.

1. Kolam Renang Pantai Tikus

Daya tarik yang sempat viral adalah kolam renang berbentuk tikus. Kolam renang ini tergolong masih baru di kawasan pantai ini sejak Desember 2024 lalu. Kolam renang ini hanya bisa digunakan oleh wisatawan pantai.
Walaupun bentuknya unik seperti tikus, kolam renang ini bisa digunakan untuk segala usia. Mulai dari balita, anak-anak, dan juga dewasa.
ADVERTISEMENT

2. Bermain Wahana di Kawasan Pantai

Pantai ini menawarkan berbagai wahana yang bisa dicoba dan digunakan oleh wisatawan. Berikut daftar wahana sebagai panduan wisatawan:

3. Berburu Kuliner

Pada kawasan pantai tertentu, terdapat banyak tenant makanan dan minuman yang bisa dipesan oleh wisatawan. Mulai dari camilan, hingga minuman yang menyegarkan. Harga yang ditawarkan cukup terjangkau.

4. Bersantai di Pantai

Pantai ini menawarkan pasir putih untuk bersantai bagi para wisatawan. Biasanya, anak-anak sangat senang bermain di pasir pantai. Bersantai di pantai ini juga sangat nyaman sekaligus menikmati pemandangan pantai yang indah.

Pantai Tikus Emas: Lokasi, HTM, Jam Buka, dan Cara Menuju Tempat Wisata

Bagi yang hendak liburan ke Pantai Tikus Emas, lokasinya ada di Kelurahan Jelitik, Kecamatan Sungailiat, Kabupaten Bangka, Provinsi Bangka Belitung. Dari pusat kota Pangkal Pinang, pantai ini bisa ditempuh sekitar 30 menit menggunakan kendaraan mobil atau motor.
ADVERTISEMENT
Pantai ini buka setiap hari Senin-Minggu, mulai pukul 10.00 hingga 17.00 WIB. Tiket masuk ke pantai ini sebesar Rp5.000 per orang, sementara untuk bermain di Kolam Renang Tikus, harganya sebesar Rp25.000 untuk orang dewasa dan Rp15.000 untuk anak-anak.
Sebelum berlibur ke pantai ini, pastikan membawa perlengkapan ganti yang diperlukan. Karena di pantai ini pasti wisatawan akan bermain air maupun bermain wahana yang berisiko membuat pakaian kotor.
Mengunjungi Pantai Tikus Emas adalah pilihan yang tepat untuk liburan bersama keluarga. Selain pemandangannya indah, suasananya tenang dan nyaman. (NAI)