Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Paserang Island: Wisata Alam Tersembunyi di Sumbawa Barat
25 Mei 2024 14:25 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Paserang Island merupakan salah satu wisata tersembunyi yang ada di Sumbawa Barat. Pulau ini merupakan pulau tidak berpenghuni tetapi punya potensi wisata yang cukup tinggi.
ADVERTISEMENT
Di sana wisatawan bisa melihat keindahan Gunung Rinjani yang ada di Lombok dengan begitu jelas. Tidak heran jika banyak wisatawan yang datang ke sana untuk menikmati keindahan alamnya.
Daya Tarik Paserang Island
Dikutip dari prokopim.sumbawabaratkab.go.id, sebagian besar daratan Paserang Island merupakan padang rumput dan savana. Pulau ini memiliki luas sekitar 45,77 hektare dengan beragam aktivitas menarik sebagai berikut.
1. Menikmati Keindahan Alam
Selain disuguhkan oleh padang rumput dan savana, pulau ini juga terkenal dengan keindahan hamparan pasir putihnya. Wisatawan juga bisa berburu spot foto di sekitar pantainya yang eksotis. Di sana juga terdapat gazebo yang bisa digunakan untuk menikmati sunrise atau sunset.
2. Trekking ke Bukit di Tengah Pulau
Di bagian barat pulau ini terdapat hutan mangrove. Tidak jauh dari sana, wisatawan bisa trekking ke bukit yang ada di tengah pulau tersebut. Untuk medannya tidak terlalu menantang dan di atas puncak bukit wisatawan bisa melihat keindahan Gunung Rinjani.
ADVERTISEMENT
3. Menjelajahi Keindahan Bawah Laut
Pulau ini juga terkenal memiliki terumbu karang yang indah. Terdapat area diving yang bisa dijelajahi di sana. Wisatawan bisa menemukan beragam biota laut yang cantik.
4. Camping
Para pencinta alam, bisa melakukan camping di Pulau Paserang ini. Wisatawan bisa menikmati api unggun dengan suara laut yang tenang. Bagi yang berencana camping di sana, wajib membawa perlengkapan camping pribadi.
Tidak ada tiket masuk khusus ke pulau ini. Hanya saja wisatawan perlu menyiapkan biaya sewa kapal mulai dari Rp300.000 hingga Rp500.000 untuk satu kali perjalanan. Wisatawan juga bisa menyewa tour guide mulai dari Rp150.000.
Jam Operasional dan Lokasi Paserang Island
Tidak ada durasi waktu operasional khusus mengenai wisata ini. Namun, kapal penyeberangan ke pulau tersebut hanya beroperasi mulai dari pukul 08:00 WITA hingga pukul 17:00 WITA.
ADVERTISEMENT
Pulau ini berada di Desa Poto Tano, Kecamatan Poto Tano, Kabupaten Sumbawa Barat. Jika dari Pelabuhan Kayangan, wisatawan bisa melakukan penyeberangan ke Selat Alas. Dari sana, kemudian bisa melanjutkan perjalanan ke Pulau Paserang.
Itulah informasi menarik mengenai Paserang Island. Wisatawan yang melakukan liburan di sana wajib menjaga kebersihan areanya. (VIN)