Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
Perbedaan Sea World dan Ocean Dream: Harga Tiket, Jam Buka, dan Wahananya
21 Januari 2024 13:20 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pengunjung Ancol yang menyukai dunia satwa dan biota laut bisa mengunjungi taman rekreasi Sea World Ancol dan Ocean Dream Samudera. Keduanya hampir sama, karena menyuguhkan tema dunia air laut. Lalu, apa perbedaan Sea World dan Ocean Dream Samudera?
ADVERTISEMENT
Meskipun Ancol banyak menawarkan wahana liburan yang bervariatif, tapi berkunjung ke Sea World dan Ocean Dream bisa menjadi pengalaman liburan yang berkesan bersama teman, sahabat, pasangan ataupun keluarga.
Perbedaan Sea World dan Ocean Dream untuk Liburan
Berikut adalah perbedaan Sea World dan Ocean Dream mulai dari harga tiket, jam buka, hingga wahana yang tersedia.
Harga tiket dan Jam Buka Kedua Wahana
Dikutip dari ancol.com, jam operasional Samudera Ancol cukup fleksibel, sehingga pengunjung dapat datang kapan pun. Destinasi wisata di Ancol buka setiap hari pada pukul 09.00-15.30 WIB. Jadi, selain jam tersebut maka tidak bisa dikunjungi.
Untuk harga tiket Sea World dan Ocean Dream + masuk Ancolnya ialah:
ADVERTISEMENT
Tema Kedua Wahana
Sea World Ancol memberikan wahana liburan dan pendidikan bagi pengunjungnya tentang dunia laut. Sea World adalah wahana akuarium yang memiliki berbagai koleksi satwa ikan laut dan air tawar.
Sedangkan Ocean Dream lebih fokus pada penyuguhan koleksi mamalia laut, misalnya lumba-lumba, linsang, singa laut, dan penguin humboldt.
Kegiatan Kedua Wahana
Sea World lebih memperlihatkan aneka satwa laut dan air tawar dalam akuarium besar. Akuarium tersebut tidak hanya berbentuk tabung, tetapi ada beberapa jenis akuarium mulai dari yang kecil, sedang, dan besar mengelilingi pengunjung.
Sedangkan untuk Ocean Dream Samudera, lebih menyuguhkan pengalaman untuk berinteraksi secara langsung dengan berbagai mamalia laut seperti lumba-lumba dan lainnya. Bahkan, pengunjung bisa untuk menyentuh hewan mamalia tersebut.
Demikian informasi mengenai perbedaan Sea World dan Ocean Dream yang bisa pengunjung sesuaikan dengan kebutuhan liburan bersama keluarga, teman, sahabat, ataupun pasangan.
ADVERTISEMENT
Baca juga: Harga Tiket BXSea Bintaro Jaya dan Wahananya