Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Rincian Biaya Liburan ke Korea Lengkap Tahun 2022
18 April 2022 16:31 WIB
·
waktu baca 4 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Sejak bebas karantina mulai 1 April 2022, turis asing yang datang ke Korea Selatan semakin meningkat. Jika kamu juga berminat jalan- jalan ke negara ginseng ini, mulailah dengan membuat rencana biaya liburan ke Korea untuk memperkirakan uang yang harus disiapkan.
ADVERTISEMENT
Biaya Liburan ke Korea Lengkap beserta Rinciannya
Membuat rincian rencana keuangan untuk liburan bermanfaat agar ada gambaran berapa banyak penghasilan yang harus disisihkan untuk dijadikan tabungan. Jika pun tabungannya sudah tersedia, dengan rencana keuangan dapat terlihat perkiraan kekurangan biaya yang akan disiapkan.
Berikut rincian biaya liburan ke Korea untuk kamu yang ingin berlibur di Negeri Gingseng berdasarkan Buku Traveling Aja Dulu!, Olivia Dianina Purba (2019):
1. Visa dan Paspor
Biaya visa sekali kunjungan ke korea beragam tergantung agen perjalanan yang kamu pilih untuk membantu pembatan visa. Namun jika kamu memiliki kesempatan dan waktu untuk datang ke Kedutaan Besar Korea yang berada di Jakarta, biayanya Rp. 576.000 untuk sekali kedatangan dengan waktu selama kurang dari 90 hari.
ADVERTISEMENT
Apabila sudah memiliki paspor yang masih berlaku, kamu tidak perlu mengeluarkan biaya lagi. Tetapi jika paspormu sudah habis masa berlaku atau sama sekali belum memiliki paspor, kamu harus membuatnya ke kantor imigrasi atau bisa daftar online. Biaya membuat paspor biasa adalah Rp 350.000, sedangkan e-paspor sebesar Rp 600.000.
2. Tiket Pesawat
Jadwal penerbangan pesawat ke Korea Selatan cukup banyak tersedia, sehingga harga dan pilihan maskapainya juga beragam. Untuk penerbangan langsung yang hanya butuh waktu selama 8 jam biasanya lebih mahal daripada penerbangan transit. Sebaiknya pilih yang hanya transit satu kali agar tidak terlalu kelelahan, waktu yang dibutuhkan dari Jakarta biasanya 10 -20 jam.
Harga tiket pesawat termurah tahun 2022 dari Jakarta ke Incheon mulai dari Rp. 6.000.000 sekali jalan. Kamu bisa mencari tiket promo saat waktu-waktu tertentu untuk mendapatkan penawaran yang jauh lebih murah.
ADVERTISEMENT
3. Penginapan
Penginapan di Seoul memiliki harga beragam tergantung daerah yang kamu pilih. Biasanya, orang Indonesia memilih Itaewon karena banyak makanan halal, Hongdae sebagai pusat tempat anak muda, Gangnam yang terkenal dengan café-café cantik dan Myongdong karena pusat belanja terbesar.
Untuk harga penginapan satu orang mulai dari Rp 300.000. Jika pergi dengan banyak anggota, disarankan menggunakan AirBnB sebab lebih murah jika dibagi per orang dan fasilitasnya lebih lengkap.
4. Transportasi Umum
Korea Selatan tidak memiliki jasa transportasi online seperti Uber atau Gojek. Sehingga pilihannya adalah naik transportasi umum, taksi atau sewa mobil. Transportasi umum di Korea merupakan salah satu yang terbaik di dunia, sehingga tidak ada salahnya menggunakan ini untuk bepergian.
Untuk akses yang praktis dan lebih murah saat menaiki transportasi umum di Korea, kamu perlu membuat dan mengisi saldo T-Money yang tersedia convenient store. Biaya sekali jalan untuk bus dan kereta sekitar Rp. 15.000 hingga Rp 50.000 tergantung jarak.
ADVERTISEMENT
5. WiFi Portable
Jasa sewa WiFi portable ada banyak di bandara saat kedatangan di Bandara Incheon. Harga dan merk penyedia layanan pun beragam. Namun untuk syarat menyewa, dibutuhkan paspor dan kartu kredit. Harga sewanya sekitar Rp. 85.000 – Rp 95.000 perhari.
Jika kamu tidak memiliki kartu kredit, bisa membeli kartu seluler lokal hanya dengan menggunakan paspor untuk membelinya. Untuk harga paket internet 5 hari kurang lebih Rp. 300.000 dan 10 hari Rp. 400.000.
6. Konsumsi
Biaya makanan di Korea Selatan tentu bisa menyesuaikan dengan budget dan gaya hidupmu. Jika kamu mau yang murah, cukup dengan membeli makanan di minimarket dengan harga mulai dari Rp. 40.000 namun rasanya biasa saja. Jika kamu mau makan di restoran standar dan mencoba makanan khasnya uang yang harus kamu siapkan mulai dari Rp. 70.000- Rp. 100.000.
ADVERTISEMENT
Jika dihitung secara kasar, total seluruh biaya liburan ke Korea Selatan khususnya Seoul selama 3 hari mulai dari 16 juta rupiah belum termasuk biaya masuk tiket wisata. Biayanya juga dapat lebih murah jika kamu mendapatkan diskon besar untuk tiket pesawat dan penginapan. Selamat berlibur!