Sarapan di Hotel Jam Berapa? Pengunjung Wajib Tahu!

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
Konten dari Pengguna
12 Desember 2023 16:58 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Sarapan di Hotel Jam Berapa. Foto: Unsplash/Rachel Park.
zoom-in-whitePerbesar
Sarapan di Hotel Jam Berapa. Foto: Unsplash/Rachel Park.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Saat seseorang baru pertama kali menjadi pengunjung di hotel, pertanyaan mengenai sarapan di hotel jam berapa kerap kali menghampiri. Jika menginap di sebuah hotel berbintang, biasanya sudah termasuk dengan paket sarapan.
ADVERTISEMENT
Bagi pengunjung hotel, terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan mengenai aturan hotel yang sebaiknya dipatuhi dan dipahami ketika ingin sarapan di hotel. Mulai dari waktu, etika berpakaian, dan lain sebagainya.

Sarapan di Hotel Jam Berapa?

Sarapan di Hotel Jam Berapa. Foto: Unsplash/Brooke Lark.
Waktu sarapan di hotel tidak bisa dilakukan sesuka hati. Oleh karena itu tidak heran jika ada yang bertanya sarapan di hotel jam berapa. Apalagi, tiap hotel biasanya juga memiliki rentang waktu sarapan yang berbeda-beda.
Untuk menghindari kesalahan waktu sarapan, alangkah baiknya jika pengunjung memastikan jam sarapan di hotel tempat pengunjung menginap kepada staf hotel yang bertugas saat pengunjung melakukan check in.
Pada umumnya, sarapan di hotel dimulai pada pukul 07.00 hingga pukul 10.00. Tetapi, ada juga beberapa hotel dengan waktu sarapan mulai pukul 06.00, atau pengunjung juga bisa mengecek pada kupon sarapan yang didapatkan dari hotel untuk memastikan waktu sarapan.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari Jurnal Inspirasi Ekonomi, Timo Fredirikus. (2021), breakfast pax atau paket sarapan adalah sajian makanan yang disediakan hotel untuk tamu sarapan yang dimulai sekitar pukul enam pagi sampai sepuluh pagi dengan susunan menu yang beragam.
Selain itu, perlu diketahui juga bahwasannya sarapan di hotel hanya tersedia untuk 2 orang saja per kamar. Namun, jangan khawatir saat pengunjung turut membawa anak-anak saat menginap di hotel, anak-anak di bawah usia 12 tahun masih bisa ikut sarapan tanpa biaya tambahan.
Pertanyaan selanjutnya yang tak kalah membuat bingung adalah apakah sarapan di hotel bisa dibawa di kamar? Jawabannya adalah dalam kondisi normal (sedang tidak dalam masa pandemi) pihak hotel tidak mengizinkan sarapan untuk dibawa ke kamar.
ADVERTISEMENT
Namun, dalam beberapa situasi, seperti saat si kecil masih tidur saat jam sarapan tiba, maka hal ini tentu diperbolehkan membawa sarapan ke kamar.
Demikian adalah penjelasan singkat mengenai jawaban dari pertanyaan sarapan di hotel jam berapa dan pertanyaan lainnya. Perlu dicatat bahwa aturan di atas bisa berbeda di beberapa hotel. Sebaiknya pengunjung konfirmasi langsung terhadap pihak hotel. (Nisa)