Konten dari Pengguna

120 Contoh Fiil Madhi Bahasa Arab dan Artinya

Kabar Harian
Menyajikan beragam informasi terbaru, terkini dan mengedukasi.
17 Mei 2024 11:08 WIB
·
waktu baca 7 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Contoh Fiil Madhi, Foto: Unsplash/Tamer ALKIS.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Contoh Fiil Madhi, Foto: Unsplash/Tamer ALKIS.
ADVERTISEMENT
Fiil madhi adalah bentuk kata kerja lampau dalam bahasa Arab dengan berbagai konteks. Contoh fiil madhi ini ada banyak, dan mudah ditemukan dalam kehidupan sehari-hati.
ADVERTISEMENT
Namun, orang yang tidak memahami dan mempelajari bahasa Arab pastinya akan kesulitan. Jangan khawatir, karena contoh-contoh ini bisa digunakan sebagai referensi. Apalagi ditambah dengan artinya, sehingga lebih mudah untuk dipahami.

Contoh Fiil Madhi Bahasa Arab

Ilustrasi Contoh Fiil Madhi, Foto: Unsplash/mirzavis.
Dikutip dari buku Belajar Bahasa Arab Secepat Kilat! Plus Kamus Pintar 3 karya Ustadz Rusdianto, S.Pd.I (2015: 52), fiil madhi adalah kata kerja yang digunakan untuk menyatakan suatu perbuatan yang telah selesai dikerjakan.
Dengan kata lain, fiil madhi merupakan kata kerja yang menunjukkan aktivitas atau peristiwa yang telah terjadi pada masa lampau (past tense). Ciri dari fiil madhi adalah difathahkan huruf akhirnya kecuali jika fa’ilnya dhamir tertentu. Contoh fiil madhi:
قَرَأَ – عَلِمَ – قَاتَلَ – اِنْكَسَرَ – اِسْتَشْفَى – تَجَلْبَبَ
ADVERTISEMENT
Apabila subjeknya berupa isim dhamir, maka ujungnya berubah sesuai dengan dhamirnya.
Berikut adalah contoh fiil madhi bahasa Arab dan artinya yang bisa digunakan sebagai referensi.

Contoh Fiil Madhi

ADVERTISEMENT

Contoh Fiil Madhi dalam Kalimat

Ilustrasi Contoh Fiil Madhi, Foto: Unsplash/Sera15.
1. فَرِحَ المُسْلِمُوْنَ بِعِيْدِ الفِطْرِ
Artinya: Kaum muslimin senang dengan Idulfitri.
Fiil Madhi: فَرِحَ
2. قَامَ الْمُدَرِّسُ أَمَامَ الْفَصْلِ
Artinya: Guru tersebut telah berdiri di depan kelas.
Fiil Madhi: قَامَ
3. حَضَرَ الإِمَامُ فِي المَسْجِدِ
Artinya: Imam telah ada di masjid.
Fiil Madhi: حَضَرَ
4. اِنْتَهَيْنَا مِنْ كِتَابَةِ الجُمَلِ
Artinya: Kami telah selesai menulis kalimat-kalimat.
Fiil Madhi: اِنْتَهَيْنَ
5. Surat Ali-Imron Ayat 3
نَزَّلَ عَلَيْكَ الْكِتٰبَ بِالْحَقِّ مُصَدِّقًا لِّمَا بَيْنَ يَدَيْهِ
Fiil madhi:نَزَّلَ
6. Surah Al-Baqarah Ayat 22
الَّذِي جَعَلَ لَكُمُ الْأَرْضَ فِرَاشًا
Fiil Madhi: جَعَلَ
7. Surat Al-Fil Ayat 1
اَلَمْ تَرَ كَيْفَ فَعَلَ رَبُّكَ بِاَصْحٰبِ الْفِيْلِۗ
Fiil madhi: فَعَلَ
8. أنتم قرأتم هذا الكتاب من قبل؟"
ADVERTISEMENT
(Antum qara'tum haḏā al-kitāb min qablu?) yang berarti "Apakah kalian pernah membaca buku ini sebelumnya?"
9. "نحن سافرنا إلى باريس في عطلتنا"
(naḥnu safarna ilā Bārīs fī ʿuṭlatinā) yang berarti "Kami bepergian ke Paris selama liburan kami."
10. سافَرَ أَحمَدُ إلى مَصرَ
(saafara Ahmadu ila misra) artinya "Ahmad pergi ke Mesir" (bentuk tunggal).
11. سافَرَتِ البَناتُ إلى باريسَ
(saafaratil banaatu ila Barisa) artinya "Gadis-gadis pergi ke Paris" (bentuk jamak).
12. "هو درس اللغة العربية لمدة عام"
(huwa darasa al-luġa al-ʿarabiyya li-muddat ʿām) yang berarti "Dia belajar bahasa Arab selama satu tahun."
13. "أنا أكلت الفطور في المطعم"
(ana akaltu al-futoor fi al-maṭ'am) yang berarti "Saya makan sarapan di restoran."
ADVERTISEMENT

Fungsi Fiil Madhi

Ilustrasi Contoh Fiil Madhi, Foto: Unsplash/berkah jaya.
Fiil madhi memiliki peranan yang sangat penting dalam berkomunikasi dan struktur kalimat. Berikut adalah beberapa fungsi fiil madhi.

1. Menyatakan Perbuatan yang Telah Selesai di Masa Lalu

Fiil madhi merupakan penggambaran kalimat di masa lampau. Contoh: كَتَبَ (kataba) - Dia (laki-laki) telah menulis.

2. Penggunaan dalam Kondisi atau Syarat (Conditional Sentences)

Fiil madhi sering digunakan dalam kalimat bersyarat untuk menunjukkan perbuatan yang tergantung pada syarat tertentu.
Contoh:
إِذَا جَاءَ نَصْرُ اللَّهِ وَالْفَتْحُ
(idhā jā'a naṣru-llāhi wal-fatḥu)
Artinya: Apabila telah datang pertolongan Allah dan kemenangan.

3. Menggambarkan Kebiasaan yang Sudah Lama

Untuk menunjukkan bahwa suatu perbuatan adalah kebiasaan di masa lampau. Contoh: كَانُوا يَفْعَلُونَ ذَٰلِكَ (kānū yafʿalūna dhālika) yang artinya ‘Mereka biasa melakukan hal itu.’

4. Penggunaan dalam Narasi atau Cerita

Fiil madhi digunakan dalam menceritakan suatu kejadian atau cerita yang sudah terjadi. Contoh: حَدَّثَني صَدِيقِي (ḥaddathanī ṣadīqī) yang artinya ‘Temanku telah menceritakan kepadaku.’
ADVERTISEMENT

5. Untuk Menyatakan Doa atau Harapan

Terkadang fiil madhi digunakan dalam doa atau harapan untuk menegaskan keyakinan bahwa doa tersebut akan dikabulkan. Contoh: غَفَرَ اللَّهُ لَك (ghafara-llāhu lak) yang artinya ‘Semoga Allah mengampunimu.’
Itulah contoh fiil madhi bahasa Arab dan artinya yang bisa dijadikan referensi. Ciri dari kalimat fii madhi adalah difathahkan huruf akhirnya kecuali jika fa’ilnya dhamir tertentu. (Umi)