Konten dari Pengguna

6 Penyebab Menangis Saat Tidur: Mimpi Buruk hingga Stres

Kabar Harian
Menyajikan beragam informasi terbaru, terkini dan mengedukasi.
20 Juni 2022 18:54 WIB
·
waktu baca 5 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi seseorang menangis saat tidur. Foto: Unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi seseorang menangis saat tidur. Foto: Unsplash.com
ADVERTISEMENT
Ada banyak gangguan yang dirasakan oleh seseorang saat tidur. Salah satu gangguan tersebut adalah menangis saat tidur.
ADVERTISEMENT
Menangis merupakan emosi yang terjadi pada siapa saja dan kondisi ini normal terjadi. Lalu, bagaimana dengan kondisi menangis saat tidur? Apakah kondisi ini normal?
Artikel ini akan membahas lebih lanjut mengenai kondisi menangis saat tidur, mulai dari penyebab hingga cara mengatasinya. Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini.

Kenapa Seseorang Bisa Menangis Saat Tidur?

Menangis saat tidur bisa dialami oleh siapa saja. Lantas, apakah normal menangis saat tidur?
Pada umumnya, kondisi menangis saat tidur merupakan kondisi yang normal terjadi. Namun, jika kondisi tersebut disertai dengan gejala penyakit lain, hal ini bisa menandakan ada gangguan kesehatan yang serius dan perlu segera ditangani.
Normal tidaknya kondisi ini ditentukan oleh faktor penyebabnya, apakah penyebabnya hanyalah mimpi buruk atau justru terdapat gangguan kesehatan tertentu.
ADVERTISEMENT
Oleh karena itu, penting untuk mengetahui penyebab munculnya kondisi menangis saat tidur. Mengutip dari laman situs Medical News Today, berikut ini adalah faktor-faktor penyebab seseorang bisa menangis saat tidur.

1. Mimpi Buruk

Mimpi buruk merupakan salah satu penyebab seseorang menangis saat tidur. Mimpi sendiri adalah sesuatu yang terlihat atau dialami saat tidur.
Biasanya seseorang menangis saat tidur disebabkan oleh mimpi buruk atau yang tidak menyenangkan. Mimpi tersebut bisa terasa sangat nyata sehingga orang yang mengalaminya menjadi emosional hingga akhirnya menangis.

2. Sleep Terrors

Sleep terrors atau yang juga dikenal dengan sebutan night terrors merupakan gangguan tidur yang mengakibatkan seseorang berhalusinasi, berteriak, hingga menangis ketakutan. Gangguan ini bisa berlangsung dari beberapa detik hingga beberapa menit, tetapi juga bisa berlangsung berjam-jam.
ADVERTISEMENT
Berbeda dengan mimpi buruk, penderita sleep terror tidak mengingat apa yang dialaminya atau tidak sadar jika dia telah mengalami sleep teror, sedangkan mimpi buruk masih bisa diingat atau disadari oleh orang yang mengalaminya.

3. Stres

Stres bisa menjadi pemicu seseorang menangis saat tidur. Hal ini bisa terjadi jika emosi dan stres terpendam sehingga pertahanan diri seseorang bisa runtuh saat tidur.
Emosi dan stres yang tidak diluapkan dapat memicu seseorang menangis saat tidur, apalagi jika memiliki tekanan mental yang berat sehingga membuat orang mudah menangis bahkan saat tidur.
Salah satu penyebab menangis saat tidur adalah stres. Foto: Unsplash.com

4. Depresi

Depresi merupakan salah satu penyebab seseorang menangis saat tidur. Biasanya, orang yang sedang depresi akan mengalami gangguan saat tidur dan membuatnya tidak nyenyak.
Gangguan tidur pada orang depresi bisa terjadi dalam berbagai bentuk, mulai dari insomnia, sering kaget saat tidur, merasa lelah saat tidur, bahkan menangis saat tidur.
ADVERTISEMENT

5. Trauma dan Kesedihan Mendalam

Trauma atau kesedihan yang mendalam bisa menjadi salah satu pemicu seseorang menangis saat tidur, seperti ditinggal oleh orang terkasih, dan lain-lain. Adanya rasa trauma dan kesedihan yang mendalam bisa membuat seseorang mengalami gangguan saat tidur, seperti menangis saat tidur.
Hal ini disebabkan oleh kebiasaan memikirkan hal-hal penyebab trauma atau kesedihan yang mendalam tersebut sehingga saat tidur, seseorang bisa saja menangis.

6. Penyakit Tertentu

Jika seseorang sering menangis saat tidur, hal ini bisa menjadi pertanda bahwa orang tersebut sedang terserang penyakit tertentu.
Misalnya, rasa nyeri otot pada tubuh yang menyebabkan penderitanya tidak nyaman saat tidur bahkan bisa saja menangis. Penderita mungkin tidak terbangun, tapi tanpa disadari, orang yang mengalami hal ini bisa mengeluarkan rintihan dan tangisan ketika tidur.
ADVERTISEMENT
Contoh penyakit yang bisa membuat seseorang menangis saat tidur adalah infeksi pada indra pendengaran atau telinga, sakit perut, infeksi saluran kemih, dan lain-lain.
Itulah beberapa kondisi yang menyebabkan seseorang bisa menangis saat tidur. Namun, dalam beberapa kasus, terdapat seseorang yang tidak menyadari penyebab tersebut.
Lalu, kenapa setiap malam menangis tanpa sebab? Menangis tanpa sebab bisa menjadi pertanda bahwa seseorang sedang mengalami stres dan depresi.
Orang yang stres dan depresi karena tekanan tertentu biasanya akan tiba-tiba menangis tanpa sebab. Hal ini terjadi akibat adanya emosi yang terpendam, sehingga bisa keluar secara tiba-tiba dalam waktu tertentu.

Apa Arti Mimpi Tidur Menangis?

Mimpi tidur menangis memiliki arti bahwa akan ada hal yang membahagiakan terjadi. Foto: Unsplash.com
Tidak ada penjelasan sains mengenai mimpi tidur menangis. Namun, sebagian besar orang mempercayai bahwa mimpi tidur menangis memiliki makna tersendiri.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari buku Tafsir Arti Mimpi karya M. Kamaluddin S.Pd.I MM,  mimpi tidur menangis merupakan pertanda yang membahagiakan dan menyenangkan. Lain halnya jika bermimpi melihat seseorang menangis, artinya orang tersebut sedang meminta pertolongan.
Di samping itu, ulama Islam bernama Ibnu Sirin menyatakan bahwa mimpi menangis ditakwilkan dengan kegembiraan. Jika tangisan dalam mimpi tersebut diiringi dengan ratapan atau tarian, takwilnya tidak baik.
Apabila seseorang bermimpi melihat orang sudah meninggal menangis dan meratapi dengan keras, maka keluarga atau keturunan orang tersebut akan tertimpa musibah yang sangat buruk.
Selain itu, jika orang melihat orang-orang menangis karena kematian pemimpinnya, berarti pemimpin tersebut sedang menerapkan kekuasaannya secara tiran.
Itulah beberapa penjelasan mengenai menangis saat tidur. Jika tidak nyaman dengan kondisi tersebut, segera konsultasikan ke psikolog atau dokter kejiwaan mengenai masalah ini.
ADVERTISEMENT
Jika kondisi ini disertai dengan rasa sakit, segera diperiksakan ke dokter karena hal tersebut bisa saja menjadi pertanda adanya gangguan kesehatan.
Apabila kondisi menangis saat tidur membuat penderitanya makin lelah atau mudah cemas, segeralah atasi kondisi ini karena bisa membuat seseorang memiliki kualitas tidur yang buruk. Jangan lupa untuk melakukan beberapa teknik relaksasi, misalnya dengan meditasi, berdoa, pernapasan dalam, dan lainnya.
(SAI)