Konten dari Pengguna

8 Kaidah Bahasa Teks Prosedur, Jenis, dan Strukturnya

Kabar Harian
Menyajikan beragam informasi terbaru, terkini dan mengedukasi.
24 Juli 2024 13:04 WIB
·
waktu baca 5 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ilustrasi kaidah bahasa teks prosedur. Foto: unsplash.com.
zoom-in-whitePerbesar
ilustrasi kaidah bahasa teks prosedur. Foto: unsplash.com.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kaidah bahasa teks prosedur menjadi salah satu hal yang perlu diperhatikan penulis. Memahami kaidah kebahasaan yang digunakan pada sebuah teks, membantu pembaca atau pendengar memahami tujuan dari sebuah teks prosedur yang dibuat.
ADVERTISEMENT
Kaidah bahasa merupakan suatu rumus atau aturan dalam penggunaan bahasa guna membentuk tata bahasa yang baik. Hal ini juga menjadi ciri-ciri atau karakteristik suatu teks yang membedakan teks tersebut dengan jenis teks lainnya.
Unsur yang digunakan di dalam kaidah bahasa teks prosedur pun bermacam-macam. Lebih lengkapnya, simaklah penjelasannya di bawah ini.

Kaidah Bahasa Teks Prosedur

Ilustrai kaidah bahasa teks prosedur. Foto: unsplash.com.
Teks prosedur merupakan jenis teks yang berisi tata cara atau langkah-langkah yang tepat untuk membuat atau melakukan sesuatu agar mencapai tujuan yang diinginkan. Dengan kata lain, teks prosedur bertujuan untuk menjelaskan tahapan suatu proses.
Salah satu yang perlu diperhatikan saat mengembangkan teks prosedur adalah memperhatikan kaidah bahasa teks prosedur. Ciri-ciri utama teks ini dikembangkan dengan kalimat perintah atau imperatif.
ADVERTISEMENT
Teks prosedur juga dibangun dengan konjungsi yang bersifat penambahan dan menggunakan kata teknis. Dikutip dari buku Cara Mudah Memahami Teks Prosedur karya Ade Novita Sari, dkk., berikut kaidah bahasa teks prosedur yang perlu dipahami:

1. Menggunakan Pola Kalimat Imperatif

Kalimat imperatif atau kalimat perintah adalah kalimat yang mengandung perintah atau komando. Fungsi kalimat imperatif, yaitu guna meminta atau melarang seseorang melakukan sesuatu. Berikut contoh kalimat imperatif dalam teks prosedur.

2. Menggunakan Kata Kerja Aktif

Kata kerja aktif adalah kata kerja yang subjeknya berperan sebagai pelaku. Kata kerja ini umumnya berawalan me- dan ber-. Contohnya seperti mengambil, mengaduk, memukul, berenang, dan lain-lain.
ADVERTISEMENT

3. Menggunakan Konjungsi atau Kata Penghubung

Konjungsi atau kata hubung adalah kata yang berfungsi untuk menghubungkan suatu kata dengan kata lainnya atau paragraf dengan paragraf lainnya.
Contoh konjungsi yang digunakan dalam teks prosedur meliputi selanjutnya, berikutnya, lalu, setelah itu, dan, dengan, serta, atau kemudian.
Menyadur buku Materi Utama Bahasa Indonesia SMP karya Hari Wibowo, konjungsi di atas hadir dari penggunaan sesuatu yang bersifat kronologis. Sehingga dalam sebuah teks prosedur menuntut adanya konjungsi yang bersifat kronologis pula.

4. Menggunakan Kata Keterangan atau Adverbia

Kata keterangan atau adverbial adalah kelas kata yang memberikan keterangan pada kata lain seperti verba atau kata kerja, adjektiva atau kata sifat, dan yang bukan nomina atau kata benda.
Contoh kata keterangan yaitu misalnya, maka, sedikit, banyak, dengan, sangat, amat, dan tidak.
ADVERTISEMENT

5. Menggunakan Kata Penunjuk Waktu

Dalam beberapa teks prosedur terkadang juga ada kata-kata penunjuk waktu, seperti beberapa menit kemudian, setengah jam kemudian, segera, hingga, sampai, sambil, saat, ketika, setelah itu, dan selanjutnya.
Kata penunjuk waktu digunakan sebagai ciri perpindahan dari langkah satu ke langkah selanjutnya. Biasanya, kata-kata penunjuk waktu ini dapat ditemukan pada resep makanan.

6. Menggunakan Bilangan sebagai Penanda Urutan

Karena menunjukkan tahapan suatu proses, teks prosedur disajikan dengan urutan langkah-langkah yang sesuai.
Kata penunjuk urutan langkah biasanya berupa angka 1, 2, 3, 4, dan seterusnya. Bilangan tersebut menunjukkan urutan tahapan kesatu, kedua, dan seterusnya.

7. Menggunakan Kata-Kata Teknis

Kata teknis adalah kalimat yang berisi tentang penjelasan mengenai suatu hal. Dalam kelas kata ini, terdapat penjelasan yang akan memiliki makna khusus dan sering digunakan dalam berbagai bidang.
ADVERTISEMENT
Misalnya, pada petunjuk berlalu lintas, lebih banyak menggunakan kata-kata seperti SIM, STNK, polantas, denda, tindak pidana, bukti pelanggaran, sidang, dan keputusan hakim.

8. Menggunakan Kalimat Saran dan Larangan

Teks prosedur juga berisi kalimat saran dan larangan kepada pembaca. Contohnya, jangan menaruh garam terlalu banyak, sebaiknya tidak menggunakan air panas.

Jenis-Jenis Teks Prosedur

ilustrasi jenis teks prosedur. Foto: unsplash.com.
Menyadur buku Cara Menguasai Soal Bahasa Indonesia SMA dan MA yang disusun oleh Tomi Rianto, jenis-jenis teks prosedur dibedakan menjadi tiga macam, yaitu:

1. Protokol

Teks protokol adalah teks prosedur yang langkah-langkahnya tidak terlalu ketat atau rumit dan mudah dipahami.

2. Teks Prosedur Sederhana

Teks prosedur sederhana adalah jenis teks prosedur yang dapat ditempuh hanya dengan dua atau tiga langkah.

3. Teks Prosedur Kompleks

Teks prosedur kompleks adalah teks prosedur yang terdiri atas banyak langkah. Tahapan dari langkah tersebut bisa berjenjang dari suatu proses ke proses lainnya.
ADVERTISEMENT

Struktur Teks Prosedur

ilustrasi jenis teks prosedur. Foto: unsplash.com.
Selain kaidah kebahasaan, teks prosedur juga memiliki struktur yang perlu dipahami. Masih dari sumber yang sama, berikut struktur yang membangun teks tersebut:

1. Judul

Judul teks prosedur bisa berupa nama benda yang hendak dibuat, sesuatu yang dilakukan, atau sesuatu yang digunakan.

2. Pengantar

Pengantar teks prosedur adalah pernyataan yang memberikan informasi umum tentang hal yang hendak dibuat, dilakukan, atau digunakan. Pengantar teks ini dapat berupa paragraf pengantar yang menyatakan tujuan penulisan.

3. Prosedur

Prosedur atau tahapan dalam sebuah teks prosedur harus ditulis dengan urutan yang benar dan sistematis.

4. Alat dan Bahan atau Persyaratan

Alat dan bahan dalam teks prosedur dapat berupa daftar atau rincian alat dan bahan yang digunakan atau daftar persyaratan yang harus dibawa pada teks prosedur tertentu.
ADVERTISEMENT

5. Penutup

Penutup dalam sebuah teks prosedur dapat berupa simpulan, rekomendasi, apresiasi, atau sebuah imbauan.
(IPT)