Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Cara Agar Tidak Ngantuk saat Sekolah yang Ampuh Diterapkan
1 Agustus 2023 12:36 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Saat mengantuk, fokus dan konsentrasi seseorang akan terganggu sehingga proses penyerapan informasi baru tidak akan maksimal. Akibatnya, siswa akan kesulitan memahami materi pelajaran dan membuat kualitas belajar menurun.
Nah, agar tetap fokus selama jam sekolah, para siswa bisa mengikuti beberapa cara mencegah ngantuk saat sekolah. Apa saja?
Penyebab Ngantuk saat Sekolah
Rasa kantuk saat belajar di sekolah muncul karena tubuh kekurangan energi. Direktur Sleep and Performance Research Center, Hans Van Dongen mengatakan bahwa proses berpikir membutuhkan energi yang besar.
Otak tersusun dari ratusan sel yang disebut neuron. Saat menerima informasi baru, neuron akan saling terkoneksi dan berkomunikasi untuk memproses dan menyimpan informasi tersebut.
Komunikasi antarneuron ini berjalan melalui transmisi sinyal kelistrikan dan kimiawi yang disebut neurotransmitter. Proses transmisi tersebut membutuhkan enzim dan energi.
ADVERTISEMENT
Mengutip laman The University of Queensland, otak mengonsumsi 20 persen energi setiap harinya. Saat mengerjakan tugas-tugas yang sulit, jumlah energi yang terkuras juga akan semakin besar.
Saat kekurangan energi, seseorang akan merasa lemas. Kemudian, otak akan mengirim sinyal berupa rasa kantuk kepada tubuh untuk beristirahat.
Baca Juga: 5 Penyebab Mengantuk di Pagi Hari
Cara Agar Tidak Ngantuk Saat Sekolah
1. Jangan Lewatkan Sarapan
Ada kalanya siswa melewatkan waktu sarapan agar bisa datang ke sekolah tepat waktu. Padahal, sarapan sangat penting dalam proses siswa menangkap materi pelajaran.
Mengonsumsi sarapan bergizi akan memberikan tubuh cukup kalori untuk mencegah rasa kantuk akibat kekurangan energi saat belajar. Jika tidak sempat sarapan di rumah, mereka bisa membawa kotak bekal untuk dimakan sebelum pelajaran dimulai.
ADVERTISEMENT
2. Bawa Botol Minum
Saat tubuh kekurangan cairan, aliran darah yang membawa oksigen dan nutrisi ke seluruh tubuh terganggu. Akibatnya, seseorang akan mudah lelah dan mengantuk.
Selain membuat seseorang mengantuk, dehidrasi juga dapat membuat fungsi kognitif terganggu. Alhasil, proses belajar akan terasa lebih sulit.
Maka dari itu, pastikan untuk minum air putih yang cukup agar tidak dehidrasi. Untuk memenuhi kebutuhan cairan tubuh selama di sekolah, siswa bisa membawa botol air untuk diminum di sela-sela pelajaran.
3. Duduk di Depan
Duduk di barisan depan bisa menjadi cara untuk mencegah dorongan untuk tidur . Dengan duduk di dekat guru, siswa akan merasa selalu diawasi sehingga rasa kantuk akan berkurang.
4. Buat Catatan
Belajar berjam-jam dapat membuat tubuh lelah yang berdampak pada menurunnya tingkat konsentrasi. Agar tetap terjaga, pastikan tubuh tetap aktif bergerak, salah satunya dengan membuat catatan selama guru menerangkan.
ADVERTISEMENT
Saat membuat catatan, seseorang dituntut untuk fokus menyimak dan menulis poin-poin penting secara bersamaan. Cara ini akan membantu siswa untuk menghalau rasa bosan dan mengembalikan tingkat konsentrasi.
5. Perhatikan Postur Duduk
Postur duduk sangat mempengaruhi konsentrasi dan fokus seseorang selama belajar. Jadi, pastikan duduk dalam posisi punggung tegak agar aliran darah ke otak menjadi lancar.
Posisi duduk ini juga akan membuat aktivitas sistem saraf simpatis yang mengendalikan fungsi kewaspadaan menjadi meningkat. Hindari duduk dengan punggung bersandar di kursi atau menelungkup di meja agar tidak merasa ngantuk.
(GLW)
Live Update