Konten dari Pengguna

Emiten: Pengertian, Manfaat, dan Daftar Kode Sahamnya

Kabar Harian
Menyajikan beragam informasi terbaru, terkini dan mengedukasi.
10 Februari 2022 18:03 WIB
·
waktu baca 9 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi pergerakan saham. Foto: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pergerakan saham. Foto: Pexels
ADVERTISEMENT
Secara umum, emiten adalah perusahaan yang melakukan penawaran umum, baik dengan menerbitkan saham, obligasi, ataupun waran.
ADVERTISEMENT
Emiten meliputi perusahaan swasta atau BUMN (Badan Usaha Milik Negara) yang mencari modal melalui bursa efek. Untuk memahami lebih jelas mengenai emiten, simak selengkapnya di bawah ini.

Pengertian Emiten

Ilustrasi analisis penjualan saham. Foto: Pexels
Apa itu emiten? Dikutip dari Go Public: Strategi Pendanaan dan Peningkatan Nilai Perusahaan oleh Hendy M. Fakhruddin, pengertian emiten adalah pihak yang melakukan kegiatan penawaran umum.
Istilah emiten mengacu kepada kegiatan yang dilakukan perusahaan yang menjual sebagian sahamnya atau obligasi kepada masyarakat investor melalui penawaran umum. Saham dan obligasi yang telah dijual kepada investor tersebut akan diperjualbelikan kembali melalui bursa efek.
Dengan kata lain, emiten adalah pihak yang menawarkan atau menjual efek kepada masyarakat melalui pasar modal. Dari sinilah muncul istilah emiten saham dan emiten obligasi.
ADVERTISEMENT
Apa itu emiten saham? Secara umum, emiten saham adalah perusahaan yang dapat menjual sebagian kepemilikan perusahaan dalam bentuk saham melalui bursa efek.
Sementara itu, emiten obligasi adalah perusahaan yang menjual obligasi kepada masyarakat melalui bursa efek.

Emiten Saham

Ilustrasi analisis pergerakan saham di pasar modal. Foto: Pexels
Dalam dunia pasar modal, perusahaan memperjualbelikan sahamnya menggunakan kode-kode tertentu yang dikenal sebagai kode emiten saham.
Kode emiten saham merupakan empat huruf yang mewakili nama perusahaan terbuka di bursa efek. Setiap bursa biasanya punya aturan sendiri terkait kode emiten saham (bisa lebih dari empat huruf). Namun, di Indonesia sendiri saham yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) terdiri dari empat huruf.
Berikut ini beberapa daftar emiten saham yang bergerak di berbagai sektor.
ADVERTISEMENT
1. Daftar Emiten Saham CPO
CPO atau crude palm oil merupakan emiten yang memproduksi minyak sawit mentah. Berikut daftar saham emiten CPO atau emiten saham kelapa sawit.
ADVERTISEMENT
2. Daftar Emiten Saham Syariah
Berikut daftar emiten saham syariah.
3. Daftar Emiten Saham Nikel
ADVERTISEMENT
Berikut daftar emiten saham nikel atau perusahaan yang bergerak di sektor pertambangan nikel.
4. Daftar Emiten Saham Batubara
Berikut daftar emiten saham batubara atau perusahaan yang bergerak di sektor pertambangan batubara.
ADVERTISEMENT
5. Daftar Emiten Saham Teknologi
Berikut daftar emiten saham teknologi atau emiten yang bergerak di sektor teknologi.

Pengertian Pasar Emiten

Ilustrasi pasar modal. Foto: Pexels
Pasar emiten adalah sarana bertemunya perusahaan yang melakukan penawaran modal, tepatnya kegiatan jual-beli saham dan obligasi, melalui bursa efek.
Dikutip dari Semakin Dekat dengan Pasar Modal Indonesia oleh Fransiskus Paulus Paskalis Abi, ada beberapa manfaat pasar modal bagi emiten, investor, dan pemerintah.
ADVERTISEMENT
Adapun manfaat pasar modal bagi emiten adalah sebagai berikut.
Sementara itu, manfaat pasar modal bagi investor dan pemerintah adalah sebagai berikut.
ADVERTISEMENT
Pasar modal dibagi menjadi tiga macam, yaitu:

Daftar Emiten

Ilustrasi pihak emiten yang melihat pergerakan data saham. Foto: Pexels
1. Daftar Emiten IPO 2021
Berikut daftar emiten IPO 2021, yakni perusahaan yang melakukan penawaran saham pendanaan awal atau IPO (Initial Public Offering) sepanjang tahun 2021.
ADVERTISEMENT
2. Daftar Emiten LQ45
LQ45 adalah indeks saham berupa rangkuman kinerja dari 45 saham paling likuid dan memiliki kapitalisasi besar. Indeks LQ45 melakukan evaluasi mayor setiap enam bulan dengan periode aktif Agustus-Januari dan Februari-Juli setiap tahunnya.
Adapun daftar emiten LQ45 periode Agustus 2021 hingga Januari 2022 adalah sebagai berikut.
ADVERTISEMENT

Kode Emiten

Ilustrasi menganalisis pergerakan saham di pasar modal. Foto: Pexels
Kode emiten adalah sejumlah huruf yang mewakili nama perusahaan terbuka di bursa efek. Berapa jumlah huruf pada kode emiten saham? Jumlah huruf pada kode emiten saham di Indonesia adalah empat huruf.
Berikut beberapa contoh kode emiten yang membedakan berbagai perusahaan di bursa efek.

Emiten Dividen Terbesar

Ilustrasi grafik saham. Foto: Pexels
1. Daftar Emiten dengan Dividen Tertinggi 2021
Berdasarkan data terbaru dari BEI, berikut daftar emiten dengan dividen tertinggi 2021.
ADVERTISEMENT
2. Daftar Emiten dengan Dividen Terbesar 2020
Berikut daftar emiten dividen terbesar 2020.

Istilah Lain di Emiten

Ilustrasi membuat laporan keuangan emiten. Foto: Pexels
Bagi investor saham, ada berbagai istilah lain mengenai emiten yang perlu diketahui, seperti istilah listing dan emiten yang disuspensi. Istilah listing dalam pasar modal adalah pencatatan saham perusahaan emiten di pasar modal.
Sementara itu, arti emiten sedang disuspensi adalah penghentian sementara perdagangan saham karena alasan tertentu yang sudah diatur dalam undang-undang pasar modal.
ADVERTISEMENT
Jadi, emiten sedang disuspensi artinya suatu tindakan yang dilakukan pihak bursa efek untuk menghentikan sementara perdagangan saham.
Di samping itu, investor saham juga perlu mengetahui jadwal laporan keuangan emiten. Secara umum, ada empat laporan keuangan emiten yang diberikan suatu emiten, yaitu laporan neraca, laporan rugi laba, laporan perubahan modal, dan laporan arus kas.
(SFR)