Kandungan Vitamin C dan Mineral dalam Brokoli Dapat Mencegah Penyakit Kanker

Kabar Harian
Menyajikan beragam informasi terbaru, terkini dan mengedukasi.
Konten dari Pengguna
15 Oktober 2021 18:40 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Brokoli dapat mencegah berbagai penyakit, salah satunya kanker. Foto: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Brokoli dapat mencegah berbagai penyakit, salah satunya kanker. Foto: Pexels
ADVERTISEMENT
Brokoli atau Brassica oleracea merupakan salah satu sayuran hijau yang kaya akan nutrisi, terutama vitamin dan mineral.
ADVERTISEMENT
Dibandingkan dengan jenis sayuran lainnya, kandungan vitamin dalam brokoli cukup tinggi. Hal ini membuat brokoli memberi banyak manfaat untuk kesehatan tubuh.
Meskipun sebagian orang tidak menyukai rasa brokoli, sayuran ini sangat dianjurkan untuk tetap rutin dikonsumsi mengingat segudang manfaatnya. Lalu, apa saja manfaat brokoli?

Kandungan Vitamin C dan Mineral dalam Buah Brokoli dapat Mencegah Penyakit Kanker

Brokoli mengandung senyawa anti kanker dan dapat mencegah asma serta gangguan pernapasan lainnya. Beragam nutrisi yang terkandung dalam brokoli antara lain:
Diketahui, dalam 100 gram brokoli segar terkandung vitamin C sebanyak 100 mg dan karoten sebanyak 800 mg.
ADVERTISEMENT
Selain kaya akan nutrisi, komponen dalam brokoli yaitu indole dapat meningkatkan sekresi estrogen yang dibutuhkan dalam mempertahankan massa tulang.

Mengonsumsi Brokoli dapat Memelihara Kesehatan jantung dan Pembuluh darah

Brokoli bukan hanya mampu mencegah penyakit kanker dan gangguan pernapasan, tapi juga menjaga kesehatan jantung. Ini berkat kandungan serat, antioksidan, dan kalium yang terdapat di dalam brokoli.
Serat dan antioksidan pada brokoli berguna untuk menurunkan kolesterol dan mencegah pembentukan plak (aterosklerosis) di pembuluh darah. Sementara kalium berguna untuk membantu mengontrol tekanan darah dan irama jantung tetap stabil.

Kandungan Vitamin A dan Vitamin C dalam Brokoli Mampu Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Kandungan vitamin A dan vitamin C dalam brokoli bermanfaat sebagai antioksidan yang berfungsi untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Sistem kekebalan tubuh yang kuat dapat membantu tubuh melawan infeksi.
Brokoli kaya akan kandungan nutrisi. Foto: Pexels

Manfaat Brokoli Lainnya

Selain yang telah disebutkan, dikutip dari 56 Makanan Ajaib dan Manfaatnya untuk Kesehatan dan Kecantikan oleh Yusuf CK Arianto, berikut beragam manfaat lainnya yang terkandung dalam brokoli.
ADVERTISEMENT
1. Membantu Melancarkan Pencernaan dan Menurunkan Berat Badan
Sayuran brokoli yang kaya serat sangat berguna untuk melancarkan pencernaan, mencegah sembelit, sekaligus menurunkan berat badan.
2. Membantu Menyembuhkan Diabetes
Kandungan kromium yang dapat dalam brokoli berfungsi untuk mengatur insulin sehingga sangat baik dalam mengontrol dan mengatasi penyakit diabetes.
3. Meningkatkan Kesehatan Mata
Kandungan beta-karoten dalam brokoli berkhasiat untuk meningkatkan kesehatan mata, mencegah penyakit katarak, serta melindunginya dari degenerasi makula.
4. Anti Penuaan Dini dan Membuat Awet Muda
Kandungan senyawa sulforaphane dalam brokoli berfungsi menangkal radikal bebas dan melindungi kulit dari kerusakan dan peradangan akibat radiasi sinar ultraviolet.
Manfaat brokoli inilah yang berguna dalam menjaga kesehatan kulit, berfungsi sebagai anti penuaan dini, dan membuat kulit dan wajah lebih segar, sehat, dan lebih bersinar.
ADVERTISEMENT
5. Mengontrol Kadar Kolesterol
Besarnya kandungan serat pada brokoli berguna untuk mengontrol dan menurunkan kadar kolesterol.
(SFR)