Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Kumpulan Doa Dimudahkan Segala Urusan Pendek yang Mudah Dihafal
4 September 2023 19:23 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Dalam Islam, dianjurkan untuk selalu membaca doa sebelum melakukan sesuatu. Salah satunya adalah doa dimudahkan segala urusan yang dapat dipanjatkan agar segala sesuatu yang akan dilakukan dapat dipermudah.
ADVERTISEMENT
Ada banyak macam doa yang dapat dibaca untuk memohon pertolongan Allah agar dimudahkan dalam segala hal. Berikut adalah empat contohnya lengkap dengan artinya.
Doa Dimudahkan Segala Urusan
1. Doa Nabi Musa Memohon Kemudahan Urusan
Dikutip dari laman Nahdlatul Ulama (NU), ada salah satu doa yang bersumber dari kisah Nabi . Doa ini dipanjatkan saat Nabi Musa berhadapan dengan Firaun dan menghadapi berbagai macam rintangan. Doa ini tercantum dalam Al-Quran surat Thaha ayat 25-28:
رَبِّ ا شْرَحْ لِيْ صَدْرِ وَيَسِّرْلِيْ أَمْرِيْ وَاحْلُلْ عُقْدَةً مِنْ لِسَانِيْ يَفْقَهُوْ قَوْلِيْ
Rabbisyrahli shadri wayassyirli amri wahlul uqdatam mil-lisani yafqahu qauli.
Artinya: "Ya Tuhan, lapangkanlah dadaku, mudahkanlah segala urusanku, dan lepaskanlah kekakuan lidahku, agar mereka mengerti perkataanku." (QS Thaha: 25-28)
Baca juga: Tawasul : Pengertian, Jenis dan Hukumnya
ADVERTISEMENT
2. Doa Ashabul Kahfi
Ini adalah doa dimudahkan segala urusan yang dibaca oleh Ashabul Kahfi. Dalam kisahnya, Ashabul Kahfi adalah sekelompok pemuda yang menghindari kezaliman penguasa dengan bersembunyi di gua selama 309 tahun. Kisah Ashabul Kahfi diabadikan dalam Al-Quran pada surat Al-Kahfi.
اِذْ اَوَى الْفِتْيَةُ اِلَى الْكَهْفِ فَقَالُوْا رَبَّنَآ اٰتِنَا مِنْ لَّدُنْكَ رَحْمَةً وَّهَيِّئْ لَنَا مِنْ اَمْرِنَا رَشَدًا
Idz awal-fityatu ilal-kahfi fa qālụ rabbanā ātinā mil ladunka raḥmataw wa hayyi` lanā min amrinā rasyadā.
Artinya: “(Ingatlah) tatkala para pemuda itu mencari tempat berlindung ke dalam gua, lalu mereka berdoa: Wahai Tuhan kami, berikanlah rahmat kepada kami dari sisi-Mu dan sempurnakanlah bagi kami petunjuk yang lurus dalam urusan kami ini.” (QS Al-Kahfi: 10)
3. Doa Dimudahkan dalam Bekerja
Doa ini dikutip dari buku Intisari Doa dan Zikir yang Paling Dibutuhkan karya Mohammad Irsyad:
ADVERTISEMENT
اللَّهُمَّ لاَ سَهْلَ إِلاَّ مَا جَعَلْتَهُ سَهْلاً وَأَنْتَ تَجْعَلُ الحَزْنَ إِذَا شِئْتَ سَهْلاً
Allahumma laa sahla illa maa ja’altahu sahlaa, wa anta taj’alul haznaa idza syi’ta sahlaa
Artinya: “Ya Allah, tidak ada kemudahan kecuali kepada Engkau buat mudah. Dan engkau kemudian menjadikan kesedihan (kesulitan), jika Engkau kemudian kehendaki pasti akan menjadi mudah.”
4. Doa Dimudahkan Segala Urusan dalam Surat Al-Insyirah
Salah satu surat pendek dalam juz 30 juga mengandung ayat yang mengandung doa dimudahkan segala urusan, yakni Surat Al-Insyirah.
فَاِنَّ مَعَ الْعُسْرِ يُسْرًاۙ. اِنَّ مَعَ الْعُسْرِ يُسْرًاۗ
Fainnama’a al ‘usriyusroo. Inna ma’a al ‘usriyusraa.
Artinya: “Karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan. Sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan." (QS Al-Insyirah: 5-6).
(TAR)
ADVERTISEMENT