Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Mengenal EO atau Event Organizer beserta Perannya
18 November 2021 13:25 WIB
·
waktu baca 5 menitDiperbarui 13 April 2023 18:37 WIB
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
EO adalah kepanjangan dari event organizer yang dalam bahasa Indonesia berarti penyelenggara acara. Secara harfiah, EO ialah pihak atau penyedia jasa profesional yang mengatur keberlangsungan suatu acara.
ADVERTISEMENT
Sebuah EO sendiri sebenarnya telah dikenal di berbagai organisasi kemasyarakatan, lingkungan pekerjaan, maupun dalam lingkungan pendidikan (in-house production).
Definisi EO
Berdasarkan buku Modul Manajemen Event oleh Rr. Chusnu Syarifa, event organizer atau EO adalah sekelompok orang yang berusaha di bidang jasa yang secara resmi ditunjuk oleh klien untuk mengorganisasi rangkaian acara.
Susunan acara yang diatur oleh EO mulai dari sisi kreatif, persiapan, hingga pelaksanaan sampai selesai. Suatu EO bertujuan untuk membantu klien menyukseskan dan mewujudkan tujuan yang diharapkan.
Selain itu, dari kegiatan yang diselenggarakan bertujuan untuk memperoleh keuntungan di kedua belah pihak. Baik penyelenggara maupun yang hadir pada saat kegiatan berlangsung. Keuntungan ini tidak harus bersifat material, tetapi juga bisa bersifat non-material.
ADVERTISEMENT
Klasifikasi EO
Menurut buku Modul Event Organizer oleh Jeaneta Josefin Rumerung, pada praktiknya, setiap EO mempunyai klasifikasi khusus berdasarkan jenis-jenis acara yang diselenggarakan. Berikut dua klasifikasi EO:
1. EO Spesialisasi Kontraktor
EO ini spesialis melayani keperluan perusahaan atau instansi yang akan mempunyai hajat. Hampir seluruhnya memiliki acara yang bersifat internal atau program yang disusun secara khusus oleh mereka sendiri.
Untuk melaksanakannya, mereka biasanya menggandeng EO demi efisiensi dan keberhasilan acara tersebut. Misalnya, acara ulang tahun perusahaan, acara pertemuan konsumen , promosi langsung, dan lain-lain.
2. EO Spesialisasi Program
EO ini mengandalkan sebagian besar hidupnya melalui program atau konsep acara yang dibuat untuk dijual kepada sponsor. Misalnya, acara pameran, kompetisi olahraga atau otomotif, dan lain-lain.
Peran EO
Peran penyelenggara acara dapat dilihat pada pelaksanaan tugasnya untuk melangsungkan berbagai acara sesuai spesifikasinya. Menurut buku Modul Event Organizer oleh Jeaneta Josefin Rumerung, peran EO adalah sebagai berikut:
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Berapakah Gaji dan Pendapatan EO?
Berdasarkan data yang dihimpun Indeed, pendapatan seorang EO rata-rata berkisar dari Rp5 juta hingga Rp10 juta. Gaji ini bisa lebih atau kurang menyesuaikan dengan lokasi tempat bekerja, ketenaran, dan pengalaman.
Bagi staf suatu penyelenggara acara, gaji pokok yang diperoleh rata-rata berkisar dari Rp3 juta dan ditambah bonus. Sementara bagi pekerja lepas, pendapatan yang diterima bervariasi, mulai dari Rp300 ribu hingga Rp2 juta.
Di sisi lain, untuk pendapatan dari bisnisnya sendiri, pendapatan kotor yang diperoleh dari suatu penyelenggaraan acara bisa mencapai Rp200 juta hingga Rp500 juta, tergantung pada jenis acara yang diselenggarakan.
Biasanya, acara yang lebih kecil akan memperoleh pendapatan kotor yang lebih kecil pula, berkisar antara Rp5 juta hingga Rp50 juta.
ADVERTISEMENT
Cara Kerja Event Organizer
Pada dasarnya, cara kerja event organizer adalah dengan menyewakan jasa dalam bidang penyelenggaraan acara kepada perusahaan, lembaga, atau perorangan yang membutuhkan.
Event organizer membantu pemilik acara dalam masalah perencanaan, pengorganisasian, dan juga secara umum memfasilitasi acara, baik yang berukuran kecil, menengah, ataupun besar.
Adapun langkah-langkah kerja event organizer secara umum, yaitu:
ADVERTISEMENT
Jenis Event Organizer
Dikutip dari Strategi Bisnis Pariwisata oleh Bachruddin Saleh Luturlean (2019: 183-185), berdasarkan acara yang diselenggarakan, event organizer terbagi menjadi beberapa jenis, yaitu:
1. One Stop Service Agency
One stop service agency adalah event organizer besar yang mampu menyelenggarakan berbagai jenis acara hingga skala internasional sekalipun.
2. MICE
MICE adalah kependekan dari Meeting, Incentive, Convention, Exhibition. Event organizer ini khusus bergerak di bidang penyelenggaraan acara berbentuk pertemuan.
3. Brand Activation
Brand activation adalah event organizer yang secara spesifik membantu kliennya untuk mempromosikan dalam rangka peningkatan penjualan, peningkatan pengenalan merek kalangan konsumen, dengan berinteraksi langsung ke target pasarnya.
4. Musik dan Hiburan
Musik dan hiburan adalah event organizer yang memiliki spesialisasi di bidang hiburan, terutama musik.
5. Penyelenggara Pernikahan
Penyelenggara pernikahan adalah event organizer yang mengkhususkan diri membantu klien mengadakan pesta pernikahan.
ADVERTISEMENT
6. Penyelenggara Ulang Tahun
Penyelenggara Ulang Tahun adalah event organizer yang ahli membuat pesta ulang tahun termasuk untuk anak-anak.
7. Penyelenggara Pribadi
Penyelenggara pribadi adalah event organizer khusus yang bergerak untuk penyelenggaraan pesta pribadi, terutama bagi orang kaya.
Tips Jalankan Bisnis Event Organizer
Dalam menjalankan bisnis event organizer, dibutuhkan perencanaan dan detail yang matang serta ketekunan dari seluruh anggota tim yang terlibat agar bisnis berjalan lancar.
Dikutip dari Mengubah Ide Menjadi Duit oleh Deti Yektiningsih (2010: 80-81), adapun beberapa strategi dan tips menjalankan bisnis event organizer yang baik, yaitu:
ADVERTISEMENT
(FNS & SFR)