Konten Media Partner

Garuda Indonesia kembali terbangi rute Jakarta-London

14 Desember 2018 11:11 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
TANGERANG, kabarbisnis.com: Maskapai Garuda Indonesia kembali membuka penerbangan langsung Jakarta-London PP (pergi pulang). Langkah ini dilakukan untuk memperluas pasar.
ADVERTISEMENT
Direktur Utama PT Garuda Indonesia Tbk Ari Askhara mengatakan, pengoperasian rute penerbangan langsung Jakarta-London PP menjadi potensi pasar tersendiri bagi market size 'Australia-Eropa' yang tercatat tumbuh progresif dengan capaian trafik penumpang penerbangan lintas Australia-Eropa sedikitnya mencapai lebih dari dua juta penumpang di 2017 lalu.
Ia berharap adanya penerbangan langsung Jakarta-London pp ini dapat menjadi penghubung penerbangan Australia-Eropa. Pasalnya, Garuda Indonesia saat ini juga menghubungkan ke tiga destinasi utama Australia seperti Melbourne, Sidney, dan Perth.
"Kembali dibukanya penerbangan langsung Jakarta-London pp tersebut dapat semakin memperluas pangsa pasar jaringan penerbangan internasional yang kami harapkan juga dapat memperkuat potensi market share penerbangan internasional Garuda Indonesia," kata Ari di Cengkareng, Tangerang, Kamis (13/12/2018).
ADVERTISEMENT
Di sisi lain, Ari menjelaskan, penerbangan langsung Jakarta-London pp merupakan bagian dari komitmen berkelanjutan perusahaan dalam peningkatan kualitas layanan kepada pengguna jasa melalui penyediaan pilihan ragam jaringan penerbangan Internasional, khususnya dengan menyediakan akses konektivitas langsung dari Jakarta ke Bandara Internasional London Heathrow (LHR) maupun sebaliknya.
"Kami berharap dioperasikannya kembali rute penerbangan Jakarta-London pp yang bertepatan dengan periode liburan akhir tahun ini dapat mengakomodir kebutuhan pengguna jasa akan layanan penerbangan langsung ke London, khususnya bagi masyarat yang ingin menikmati perayaan tahun baru dan Natal di kawasan Britania Raya tersebut," ucap Ari.
Adapun, rute Jakarta-London pp akan diberangkatan dari Bandara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang, melalui penerbangan GA 086 pada pukul 12.05 Local Time dan akan di Bandara Internasional London Heathrow (LHR) pada pukul 20.00 Local Time.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, penerbangan London-Jakarta pp diberangkatan dari Bandara Internasional London Heathrow (LHR) pada pukul 21.55 Local Ti.