Konten Media Partner

Suasana Buleleng Mulai Hangat, Baliho Caleg Nasdem Dirusak

12 Desember 2018 19:35 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana Buleleng Mulai Hangat, Baliho Caleg Nasdem Dirusak
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Baliho Caleg Nasdem Luh Putu Nopi Sri Jayanti yang dirusak. Sampai hari ini belum diketahui pelakunya - kanalbali/KR6
ADVERTISEMENT
BULELENG, kanalbali.com -- Menjelang Pemilu 2019, suasana Buleleng, Bali mulai menghangat. Baliho milik Calon Anggota legislatif (Caleg) DPRD Bali Dapil Buleleng dari partai NasDem Nomor urut 2 Luh Putu Nopi Sri Jayanti dirusak orang tak dikenal.
Perusakan Baliho ini diketahui Nopi pada Rabu (12/12). Baliho berukuran 2x3 meter ini sehari-hari terpajang di desa Gobleg, Kecamatan Sukasada, Buleleng.
“Saya dapat laporan dari tim di lapangan bahwa baliho saya dirusak orang tidak dikenal, Baru diketahui selasa siang,” kata Nopi. Menurutnya baliho tersebut sudah terpasang selama dua minggu di lokasi tersebut. Awalnya tidak ada persolan dengan pemasangan baliho sampai ditemukan dirusak.
Dari foto yang dikrim tim lapangan terlihat baliho sobek persis di bagian wajah Nopi. Di baliho yang sama juga terdapat wajah dari ketua DPW NasDem Bali Ida Bagus Oka Gunastawa yang maju bertarung sebagai calon anggota DPR RI dari partai NasDem nomor urut 1.
ADVERTISEMENT
Nopi meyakini ada pihak tertentu yang merusak baliho miliknya. Pasalnya ada baliho caleg lain di lokasi yang sama. Tapi kondisinya baik-baik saja. “kalau rusak karena angin kan tidak mungkin, karena ada baliho caleg lain di situ tapi kondisinya baik-baik saja,” kata Nopi.
Namun, dia tidak ingin menduga-duga siapa yang melakukan tindakan tidak bertanggung jawab tersebut. Justru yang disayangkan adalah perusakan alat peraga adalah bentuk pengekanangan demokrasi. Apalagai yang jadi korban adalah caleg perempuan.
“Lucunya kan, kok baliho caleg perempuan yang dirusak. Apa karena dikira saya tidak bisa melawan?,” kata Nopi. Menurutnya perusakan ini tidak akan menyurutkan langkahnya memenangkan hati rakyat Buleleng. Terus maju menghadapi tantangan.
ADVERTISEMENT
Untuk diketahui selama berkampanye di Buleleng, Nopi menyuarakan aspirasi mengembalikan ibukota provinsi Bali ke Buleleng. Wacana ini menjadi topik kampanye yang selalu disuarakan setiap bertemu konstituen. (kanalbali/K