Usai Santap Jajanan Sekolah, Belasan Siswa SD di Badung Keracunan

Konten Media Partner
24 Oktober 2018 19:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Usai Santap Jajanan Sekolah, Belasan Siswa SD di Badung Keracunan
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
MANGUPURA, kanalbali.com - 14 siswa SD Negeri 1 Abiansemal, Badung, keracunan, Rabu (24/10). Mereka mengalami sakit mual disertai lemas usai menyantap makanan di kantin sekolah pada jam istirahat.
ADVERTISEMENT
Informasi yang dihimpun, sekitar pukul 09.30 Wita Kepala Sekolah I Made Sudana diberitahu wali kelas II Patrisia Komang Asmara Dewi bahwa 14 murid kelas IV dan kelas V mengalami mual dan lemas. “Salah seorang siswi bernama Dewa Ayu Maheswari muntah-muntah,”kata sumber petugas.
Para siswa yang mengalami keracunan langsung dilarikan ke Puskesmas Abiansemal. Sementara, polisi yang menerima informasi adanya keracunan massal langsung mendatangi sekolah dan puskemas.
Kapolsek Abiansemal Kompol I Nyoman Weca mengatakan pihaknya masih melakukan penyelidikan dan beberapa makanan yang sempat disantap para siswa masih diperiksa seperti dua bungkus buah kepundung, satu kantong plastik berisi mie kuah, kripik, pisang goreng susu, satu buah permen, minuman susu, penyedap rasa dan bumbu nasi goreng.
ADVERTISEMENT
“Cairan muntahan dari siswa Dewa Ayu Mahaswari juga diperiksa,”ujarnya. (kanalbali/KR4)