Berpeluang Bisnis, Artis Merambah Dunia Podcast

Konten Media Partner
1 Oktober 2019 23:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Sobat Entrepreneurs apakah kalian termasuk dalam millenials yang menekuni bisnis industri kreatif? Tenang, saat ini platform berbagi digital sudah hadir sebagai wadah bagi kalian untuk mengembangkan bisnis lho. Tidak hanya mudah di akses, Platform Berbagi Digital juga murah karena hanya berbekal ponsel pintar dan kuota kalian saja lho.
ADVERTISEMENT
Meskipun kemunculannya lebih dulu dari Youtube (2005) sebagai platform berbagi video dan Instagram (2010) sebagai platform berbagi foto. IPod Broadcasting (Podcast) yang sudah hadir sejak 2001 sebagai platform berbagi audio digital ini tidak seperti dua saudara lainnya. Podcast justru baru saja ramai digunakan sekitar 5 tahun terakhir.
Youtube dan Instagram telah melengkapi pengguna dengan sistem business, dengan menambahkan iklan sebagai tambahan pendapatan bagi kalian yang ingin berbisnis menggunakan kedua platfotm tersebut.
Bagaimana dengan Podcast?
Meskipun belum dilengkapi dengan fitur business, Podcast tetap bisa berpeluang bisnis untuk Sobat Entrepreneurs yang kreatif lho.
ADVERTISEMENT
Sudah ada beberapa artis maupun public figur yang mulai merambah konten di podcast lho, Sobat Entrepreneurs. Podcast saat ini bisa diakses dengan platform berbagi audio/suara lainnya. Beberapa podcast mereka bisa kamu dengerin di Spotify. Siapa saja sih mereka?

1. PORD (Podcast Raditya Dika)

Podcast Raditya Dika | Photo by pord via Spotify
Berawal dari konten Paranormal Experience yang membahas rumah nenek teman Radit, Youtuber yang terkenal dari web series Malam Minggu Miko tersebut mulai membuat Podcast. Yang bikin menarik, Sobat Entrepreneurs, Radit mengusung format Talkshow yang mengalir apa adanya. Jadi tanpa skrip dan gimmick yang pasti.

2. Podcast Awal Minggu (Adriano Qalbi)

Podcast Awal Minggu | Photo by podcast awal minggu via Soundcloud
Sudah memulai karir di Podcast sejak akhir 2015, Stand Up Comedian satu ini konsisten mengunggah konten podcastnya di awal minggu, tepat di hari Senin. Tidak hanya itu, penjudulan yang dituliskan Adriano hanya mencantumkan tanggal publikasi saja. Jadi kalau Sobat Entrepreuneurs mau tau yang dibahas apa, bisa lihat deskripsi yang dituliskan.
ADVERTISEMENT

3. Rapot (Reza Chandika)

Rapot | Photo by rapot via Anchor
Bersama tiga sahabat dekatnya, Ankatama, Radhini dan Abigail, Mantan Produser Gen FM Jakarta Reza Chandika yang pernah bercita-cita ingin jadi penyiar akhirnya bisa siaran Podcast lho. Konten yang dibuat Reza diunggah setiap Kamis. Pembahasannya pun beragam, dari nostalgia masa kecil hingga kehidupan sehari-hari.

4. Ibu-ibu Yacult (Marchella EP)

Ibu Ibu Yacult | Photo by ibu ibu yacult via Spotify
Mungkin Sobat Entrepreneurs mengenal Marchella EP dari buku populer miliknya Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (NKCTHI). Tapi ternyata, Marchella tidak hanya menulis saja lho Sobat Entrepreneurs. Marchella bersama beberapa teman-temannya membuat Podcast Ibu-ibu Yacult. Uniknya, Marchella mengunggah konten sejak membuat ide-ide brainstrom nya lho.
Menarik bukan? Sobat Entrepreneurs sudah terbesit untuk mengikuti jejak mereka?
#terusberkarja
ADVERTISEMENT
Content Writer : Naomi
Editor : SEP