Bersantai Sambil Menyantap Dessert Lezat di Hazel Samarinda

Konten Media Partner
30 Desember 2019 11:32 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Hazel Dessert & Eatery, sebuah kafe di Samarinda yang menyediakan beragam jenis dessert lezat nan menggugah selera | Photo by @hazel.samarinda on Instagram
zoom-in-whitePerbesar
Hazel Dessert & Eatery, sebuah kafe di Samarinda yang menyediakan beragam jenis dessert lezat nan menggugah selera | Photo by @hazel.samarinda on Instagram
ADVERTISEMENT
Buat kamu pecinta makanan manis, tentu dessert menjadi salah satu yang tak bisa dilewatkan saat sedang bersantap ria. Sebut saja mulai dari cake, es krim, pai, cokelat, dan masih banyak lagi. Selain menyegarkan mulut setelah mencicipi makanan berat, nyatanya menyatap dessert pun bisa membuat hati menjadi lebih gembira, lho, geng!
ADVERTISEMENT
Buat kamu yang ingin menutup akhir tahun 2019 dengan bersantai bersama keluarga, teman-teman, atau pasangan, kafe yang satu ini mungkin bisa menjadi pilihan yang tepat.
Berdiri sejak Oktober 2017, Hazel Samarinda adalah kafe yang tepat buat kamu yang punya sweet tooth. Selain dessertnya yang beragam, main course di kafe ini pun juga tak kalah bervariasi, mulai dari makanan khas Indonesia, pasta, sampai Japanese food pun ada.
Wanna know more about Hazel? Let’s scroll slowly!
Sepeda ontel beserta hiasan bunga di keranjang menjadi daya tarik bagi pengunjung untuk berfoto di depan kafe | Photo by @hazel.samarinda on Instagram
Dari depan, tampilan kafe ini saja sudah memanjakan mata. Terdapat sebuah sepeda ontel dengan hiasan bunga di keranjangnya, memberikan kesan vintage yang cukup kental. Para pengunjung pun biasanya berfoto di depan kafe bersama sepeda ontel tersebut.
ADVERTISEMENT
Ketika melangkahkan kaki ke dalam kafe, pengunjung langsung disambut dengan suasananya yang sejuk serta interior yang chic dan menawan. Terdapat sebuah meja panjang dengan beberapa kursi tinggi yang bisa digunakan pengunjung untuk menikmati makanan sambil menatap pemadangan di jalan melalui jendela. Tak hanya itu, di sisi kanan terdapat logo ‘Hazel Dessert & Eatery” yang cukup besar beserta sebuah single sofa. Biasanya, pengunjung pun tak melewatkan sesi foto-foto bersama teman maupun keluarga di spot yang satu ini.
Yang menarik bagi Karja, di salah satu dindingnya dicat dengan warna teal yang sangat eye catching, serta dihiasi dengan pajangan beberapa artwork. Pemilihan warna yang cukup kontras ini membuat suasana keseluruhan kafe terasa sangat modern sekaligus vintage di saat yang bersamaan.
Pemilihan warna cat dinding yang menarik dihiasi dengan pajangan artwork artistik, menambah kesan chic, vintage, dan modern di Hazel | Photo by @hazel.samarinda on Instagram
Meja yang tersedia pun cukup banyak; yang menyenangkan adalah di setiap kursi di sisi kanan terdapat cushion atau bantal sofa dengan motif dan warna yang artsy. Tidak hanya sebagai pemanis ruangan, namun juga dapat menambah kenyamanan pengujung saat sedang bersantai sembari menikmati hidangan.
ADVERTISEMENT
Beberapa dekorasi lainnya pun hadir untuk melengkapi beberapa elemen yang sudah disebutkan tadi, seperti pemilihan dan peletakkan lampu, furniture, serta beberapa tanaman hias yang terdapat di beberapa bagian kafe.
Cozy, warm, and homey; tiga kata yang menggambarkan suasana di Hazel | Photo by @hazel.samarinda on Instagram
Berjalan ke ujung ruangan, terdapat kasir tempat pengunjung membayar serta sebuah dessert bar yang langsung menarik perhatian. Ya, sesuai namanya 'Dessert First' Hazel menyediakan sebuah etalase yang memajang berbagai dessert estetik nan lezat olahan mereka. Pengunjung pun bisa langsung memilih dessert yang mereka inginkan. Selain menampilkan beberapa dessert andalan, Hazel juga menyediakan dessert of the day, lho!
Ada dessert barnya, lho! | Photo by @hazel.samarinda on Instagram
Berbicara tentang dessert, kira-kira apa saja, sih, ragam hidangan penutup yang disediakan di Hazel?
Salah satu dessert yang pastinya menggugah selera | Photo by @hazel.samarinda on Instagram
Mulai dari waffle lembut dengan topping es krim, lava cake yang lumer di mulut, pancake, pie, macaroon, strawberry mouse with strawberry jelly, cheesecake, white chocolate cremeux with passion fruit jelly, chocolate hazelnut, white chocolate mousse salted caramel, tiramisu, hingga pisang gapit khas Samarinda yang menjadi best seller.
S'mores Dip menjadi andalan saat berkumpul bersama teman-teman di Hazel | Photo by @hazel.samarinda on Instagram
Yang lagi kekinian, nih! Boba Pancake yang fluffy disiram dengan brown sugar caramelized sauce dan cream cheese. Ngiler! | Photo by @hazel.samarinda on Instagram
Semua yang dibuat dari hati akan sampai pula ke hati yang lain; ungkapan tersebutlah yang mungkin cocok disematkan di semua dessert dan hidangan lain yang ada di Hazel. Selain nikmat dan lezat, tampilan yang disuguhkan pun sangat cantik dan pastinya dapat mempercantik feeds Instagram!
ADVERTISEMENT
Tidak hanya dessert, Hazel juga menyediakan beragam makanan berat. Indonesian food, Western food, Japanese food? You can have it all in Hazel. Dimulai dari makanan Indonesia, terdapat nasi goreng hirang dengan bumbu rempah hitam khas Hazel, ayam saus rica-rica, mendoan, hingga cilok goreng. Sementara itu, untuk western food terdapat beragam pasta, di antaranya Spaghetti Aglio Olio, Spaghetti Black Sauce, dan Spaghetti Carbonara yang creamy. Last but not least, terdapat Katsu Japanese Curry, Katsu Katsudon, dan Katsu Teriyaki.
Tidak hanya yang manis-manis, ada beragam main course yang disuguhkan di Hazel | Photo by @hazel.samarinda on Instagram
Selain untuk bersantai sambil menikmati hidangan yang memanjakan lidah, kamu juga bisa, lho, merayakan berbagai moment spesialmu di Hazel! Mulai dari birthday party, bridal shower, gathering, hingga workshop pun bisa diadakan di kafe ini! Psst, untuk foto pre-wedding juga bisa, lho! Karena hampir setiap sudut di Hazel ini sangat instagramable!
Yuk, nongkrong bersama orang-orang tersayang di Hazel! | Photo by @hazel.samarinda on Instagram
Tunggu apa lagi? Langsung saja datang ke Hazel Samarinda di Jalan Gatot Subroto No 73D. Pada hari Minggu sampai dengan Kamis, Hazel mulai beroperasi pukul 10.00 hingga 22.00. Sedangkan untuk hari Jumat sampai dengan Sabtu, buka mulai pukul 11.00 hingga 23.00
ADVERTISEMENT
Selamat liburan dan tahun baru, geng!
#terusberkarya