5 Cara Mengatasi Tenggorokan Gatal secara Alami yang Ampuh

Konten Media Partner
26 Januari 2023 10:35 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi salah satu cara mengatasi tenggorokan gatal adalah dengan minum teh hangat. Foto: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi salah satu cara mengatasi tenggorokan gatal adalah dengan minum teh hangat. Foto: Pexels
ADVERTISEMENT
Tenggorokan gatal merupakan suatu kondisi yang menyebabkan penderita kesulitan menelan atau berbicara karena adanya iritasi pada saluran tenggorokan. Selain gatal, kondisi ini juga ditandai dengan tenggorokan yang terasa kering dan perih.
ADVERTISEMENT
Dalam sebagian kasus, tenggorokan gatal bisa sembuh dengan sendirinya dalam waktu sekitar 1-2 minggu. Namun, kondisi ini sebaiknya segera diatasi untuk mengurangi ketidaknyamanan pada tenggorokan. Lantas, bagaimana cara mengatasi tenggorokan gatal?

Cara Mengatasi Tenggorokan Gatal secara Alami

Ada berbagai pengobatan yang bisa dilakukan untuk mengatasi tenggorokan gatal, salah satunya dengan perawatan alami. Dirangkum dari WebMD, berikut adalah beberapa cara mengatasi tenggorokan gatal secara alami.

1. Mengonsumsi Teh Hangat

Ilustrasi teh kamomil hangat. Foto: Pexels
Teh hangat dapat membantu menjaga tubuh tetap terhidrasi sekaligus mengurangi iritasi di tenggorokan. Tubuh yang terhidrasi sangat penting untuk mempercepat proses penyembuhan.
Selain itu, memenuhi kebutuhan cairan tubuh juga dapat menjaga selaput lendir tetap bersih dan mencegah penumpukan lendir yang menyebabkan tenggorokan gatal.
Salah satu jenis teh yang bisa dikonsumsi adalah teh kamomil yang memiliki efek menenangkan dan mampu mengobati sakit tenggorokan. Teh kamomil juga memiliki sifat antiinflamasi, antioksidan, dan astringen.
ADVERTISEMENT
Mengonsumsi teh kamomil juga mampu merangsang sistem kekebalan untuk membantu tubuh Anda melawan infeksi yang menyebabkan tenggorokan gatal.

2. Mengonsumsi Madu

Madu biasanya sering digunakan sebagai campuran dengan teh hangat untuk meredakan batuk dan tenggorokan gatal. Namun, mengonsumsi madu secara langsung juga efektif untuk meredakan sakit tenggorokan.
Penelitian yang dipublikasikan di Effectiveness of Honey for Symptomatic Relief in Upper Respiratory Tract Infections: A Systematic Review and Meta-Analysis oleh Hibatullah Abuelgasim, dkk. menunjukkan bahwa dua sendok teh madu memiliki efek yang sama efektifnya dengan obat batuk jenis tertentu untuk meredakan iritasi tenggorokan dan batuk.
Namun, jangan memberikan madu kepada anak di bawah usia 2 tahun. Sebab, madu terkadang dapat menyebabkan botulisme, yakni penyakit yang disebabkan oleh keracunan makanan.
ADVERTISEMENT

3. Berkumur dengan Air Garam

Berkumur dengan air garam hangat dapat membantu membersihkan lendir di tenggorokan. Selain itu, air garam hangat juga dapat meringankan gejala yang menyertainya, seperti sakit tenggorokan.
Cara penggunaannya cukup mudah, Anda dapat mencampurkan 1/2 sendok teh garam dengan segelas air hangat. Kemudian, berkumurlah selama 30-60 detik sambil menengadahkan kepala. Cara ini bisa diulangi sekitar 2-3 kali sehari atau sesuai kebutuhan.

4. Menggunakan Pelembap Udara

Ilustrasi pelembap udara. Foto: Pexels
Jika tenggorokan gatal disebabkan oleh udara kering atau alergi, menggunakan humidifier atau pelembap udara dapat membantu mengatasinya. Pelembap udara merupakan alat yang berfungsi untuk meningkatkan kelembapan di udara.
Uap yang dihasilkan pelembap udara mampu membuat tenggorokan Anda tidak terlalu kering saat bernapas. Selain itu, udara yang lembap juga membantu menjaga agar lendir tidak mengering dan mengiritasi bagian belakang tenggorokan, yang bisa menyebabkan gatal atau batuk.
ADVERTISEMENT

5. Menggunakan Minyak Kayu Putih

Minyak kayu putih merupakan minyak esensial yang terbukti secara klinis mampu meredakan tenggorokan gatal dan mengurangi produksi lendir yang berlebihan.
Cara penggunaannya sangat mudah, Anda bisa mengoleskan langsung minyak kayu putih ke bagian leher dan tenggorokan. Selain dioleskan langsung ke kulit, Anda juga bisa menambahkan beberapa tetes minyak kayu putih ke dalam pelembap udara.

Apa yang Menyebabkan Tenggorokan Gatal dan Batuk?

Ilustrasi kerang merupakan salah satu makanan yang bisa menyebabkan alergi. Foto: Pexels
Ada banyak faktor yang dapat menyebabkan Anda mengalami tenggorokan gatal dan batuk. Dikutip dari National Institute of Health, beberapa kemungkinan penyebab tenggorokan gatal, antara lain:
ADVERTISEMENT
Artikel ini telah direview oleh dr. Mikhael Yosia, BMedSci, PGCert, DTM&H.
(SFR)