Konten dari Pengguna

Lirik Lagu The Weeknd One of The Girls dan Maknanya

Katalog Musik
Menyajikan rekomendasi lirik lagu, chord, dan segudang artikel dari dunia musik.
18 September 2024 17:42 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Katalog Musik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Lirik lagu The Weeknd One of The Girls - Sumber: unsplash.com/@giorgiotrovato
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Lirik lagu The Weeknd One of The Girls - Sumber: unsplash.com/@giorgiotrovato
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Lirik lagu The Weeknd "One of The Girls" merupakan gubahan kolaborasi dari The Weeknd, Jennie Blackpink, dan Lily-Rose Depp. Lagu ini dibuat khusus untuk acara The Idol dari HBO.
ADVERTISEMENT
The Weeknd adalah seorang penyanyi, penulis lagu, dan produser musik asal Kanada. Ia dikenal karena gaya musiknya yang unik, yang menggabungkan elemen-elemen dari berbagai genre seperti R&B, pop, hip hop, dan synthwave.

Makna Lirik Lagu The Weeknd One of The Girls

Ilustrasi lirik lagu the weeknd one of the girls - Sumber: unsplash.com/@officialashlab
Musik The Weeknd dikenal dengan nuansa yang gelap, emosional, dan introspektif. Lirik-liriknya seringkali mengeksplorasi tema kesendirian, hubungan toxic, penyalahgunaan narkoba, ketenaran, dan dampak psikologis dari kehidupan malam yang keras.
Nuansa yang sama juga bisa ditemukan dalam lagu "One of The Girls". Berikut adalah liriknya yang ditulis ulang dari www.azlyrics.com.
ADVERTISEMENT
Lagu ini menggambarkan dinamika hubungan yang kompleks. Saat seseorang mengalami perasaan terikat secara emosional dan fisik, tapi tanpa adanya ikatan cinta yang dalam atau status yang jelas.
Tema dari lagu ini adalah penyerahan diri, baik secara fisik maupun emosional, serta kesenangan yang muncul dari ketundukan dalam hubungan tersebut. Beberapa poin makna dari lirik lagu The Weeknd "One of The Girls" adalah:

1. Penyerahan Diri dan Kendali

Lirik lagu "Lock me up and throw away the key" dan "I love when you're submissive" mengisyaratkan penyerahan kendali kepada pasangannya. Ada unsur ketundukan di sini, yaitu rela melepaskan otonomi dirinya dalam hubungan tersebut.

2. Keterikatan Tanpa Cinta

Kalimat "We don't gotta be in love" dan "I don't gotta be the one" menegaskan bahwa hubungan ini tidak didasarkan pada cinta atau komitmen emosional yang dalam. Ia hanya ingin menjadi salah satu dari orang-orang yang bisa memuaskan pasangannya untuk malam itu, tanpa adanya tuntutan untuk menjadi yang utama.
ADVERTISEMENT

3. Kesenangan dari Rasa Sakit

Lirik seperti "Push me and choke me 'til I pass out" dan "I broke you just to own you" menunjukkan bahwa lagu ini membahas tentang seseorang menikmati rasa sakit dan ketundukan sebagai bentuk cinta atau kepuasan dalam hubungan.

4. Pencarian Kepuasan Sementara

Penyanyi tidak mencari komitmen jangka panjang atau cinta sejati. "I just wanna be one of your girls tonight" menegaskan keinginan untuk mencari kepuasan sesaat, mengisi kekosongan tanpa harus terlibat secara emosional lebih dalam.
Ada eksplorasi tentang bagaimana seseorang bisa menikmati hubungan tanpa cinta, dengan fokus pada pengalaman fisik dan permainan kekuasaan. Di balik itu, lirik lagu The Weeknd "One of The Girls" menggambarkan perasaan bahwa seseorang tetap merasa tidak sepenuhnya puas dalam suatu hubungan. (DNR)
ADVERTISEMENT