Konten dari Pengguna

Mengenalkan Kerajinan Industri Kecil Menengah di Bandung bersama INDDEX ITB

Kedirjenan Apresiasi dan Karya Karinov KM ITB
Kanal media dan publikasi Kedirjenan Apresiasi dan Karya, Kementerian Propaganda dan Pengembangan Karya, Kemenkoan Karya Inovasi, Kabinet KM ITB
3 April 2022 14:14 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kedirjenan Apresiasi dan Karya Karinov KM ITB tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Sumber : https://www.instagram.com/p/CWxjs0WPrNC/
zoom-in-whitePerbesar
Sumber : https://www.instagram.com/p/CWxjs0WPrNC/
ADVERTISEMENT
INDDEX merupakan acara yang diadakan jurusan Desain Produk oleh angkatan 2018 yang sudah melakukan Studio DP 3 dan angkatan 2019. Berkolaborasi dengan 30 partisipan dan 17 IKM. Rangkaian acara INDDEX ini dimulai dari tanggal 11 November 2021 hingga 14 November 2021 dengan menghadirkan beragam pameran seni.
ADVERTISEMENT
Mulai dari Inddestalk yang diisi oleh Bamburama, MC Blush GIF, dan Pala Nusantara hingga Workshop yang diisi oleh Forging On The Road, Nomade Leather, dan Elina Ceramic.
Pameran ini terinspirasi dari Bandung Design Biennale dan mengusung tema Excavate Mapping The Commons Across The Spectrum. Pameran ini memetakan berbagai Industri Kecil Menengah yang ada di Bandung.
“Kami bekerja sama dengan berbagai IKM di Bandung dan kami juga menganalisis kemampuan dan potensi dari berbagai IKM tersebut. Seperti peluang bisnis dan estetika nya untuk kami buat desain nya untuk meningkatkan eksposur IKM tersebut. Seperti melihat sumber daya manusia, karakteristik, dan material dari IKM tersebut,”
Pungkas Nida, Ketua Pelaksana dari INDDEX ini adalah mahasiswa Desain Produk angkatan 2018 yang sudah melakukan Studio Desain Produk 3 dan mahasiswa angkatan 2019 yang sedang melaksanakan Desain Produk 3.
Sumber : Dokumentasi Pribadi
Dalam INDDEX, selain pameran terdapat juga workshop, inddestalk dan marketplace produk dari 17 Industri Kecil Menengah. Produk yang dipamerkan dalam INDDEX ini seperti aksesoris, sepatu, tas, home decor, keramik ataupun furnitur interior.
ADVERTISEMENT
IKM yang berpartisipasi dalam INDDEX ini antara lain :
Pisau Krakatau (@pisaukrakatau)
Rumah Karung Goni (@rumahkarunggoni)
Syma Utilized (@syma.utilized)
Tulatali (@tulatali)
You See Me 1705 (@youseeme1705)
Hirka (@hirka.official)
Iron Wood (@ironwood.customfurniture)
Mc Blush Gift (@mcblushgift)
Package From Venus (@packagefromvenus)
Pala Nusantara (@palanusantara)
Peppercorns Monsterland (@peppercorns.id)
Bamburama Nusantara (@bamburamanusantara)
CampArt (@campart.id)
Dhikr (@dhikrandsabr)
Elina Keramik (@elina_keramik)
Galeri Pradipta (@pradiptagal)
Hamzah Bambu
Pada tahun-tahun sebelumnya INDDEX tidak memiliki tema yang spesifik dan hanya memperlihatkan arsip studio desain produk saja. Namun, pada tahun ini INDDEX membawakan sesuatu yang baru, yaitu tema spesial kolaborasi dengan Bandung Design Biennale.
Dengan adanya kolaborasi ini, INDDEX mendapatkan kesempatan untuk menampilkan studio desain produk 3 dengan memetakan berbagai IKM di Bandung.
ADVERTISEMENT
Persiapan INDDEX berjalan dengan sangat lancar, bahkan kinerja panitia terbilang sangat optimal saat mendekati hari-h. Namun, terdapat beberapa kendala yang harus dilampaui.
Salah satunya adalah sebagian dari panitia tidak berdomisili di Bandung, sehingga terdapat kesulitan dalam pembagian tugas. Selain itu, mengajak IKM dalam bekerja sama untuk memamerkan produknya cukup menjadi tantangan.
Melalui publikasi berbagai karya Industri Karya Menengah atau IKM yang telah diselenggarakan, diharapkan potensi perhatian khalayak umum, terkhusus mahasiswa untuk membeli dan mengenal produk IKM dapat meningkat. Tentunya peningkatan ini akan disertai pengembangan IKM di Kota Bandung yang semakin pesat dan luas.