1,6 Juta Tiket Pesawat untuk Mudik 2024 Ludes Terjual, Paling Banyak ke Denpasar

17 Maret 2024 17:25 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
llustrasi pesawat parkir di Bandara Soekarno-Hatta. Foto: Gatot Adri/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
llustrasi pesawat parkir di Bandara Soekarno-Hatta. Foto: Gatot Adri/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mencatat, per 15 Maret 2024 sebanyak 1.642.897 untuk penerbangan selama periode mudik Lebaran 2024, telah ludes terjual.
ADVERTISEMENT
Dirjen Hubungan Udara Kemenhub Maria Kristi Endah memaparkan, sebanyak 1,6 juta tiket tersebut menempati 37 persen dari total proyeksi penumpang pesawat pada periode mudik yang mencapai 4,4 juta orang. Rinciannya 774.813 tiket penerbangan domestik dan 868.084 tiket penerbangan internasional.
Adapun total kapasitas tempat duduk yang disediakan oleh seluruh maskapai pada periode mudik Lebaran ini adalah sebanyak 5.856.966 tempat duduk.
Kristi juga menuturkan untuk periode mudik Lebaran ini Denpasar masih menjadi tujuan dengan peminat terbanyak.
“Kami juga memantau penjualan tiket posisi sementara 15 Maret, jumlah tiket terjual itu memang masih di seputaran proyeksi kami, Jakarta-Denpasar, Kualanamu, Padang, Surabaya, dan luar negeri juga tetap sama, Cengkareng-Singapura, Denpasar-Singapura, Kuala Lumpur dan Jeddah untuk umrah,” kata Kristi dalam konferensi pers Kemenhub untuk persiapan angkutan Lebaran 2024 secara daring pada Minggu (17/3).
ADVERTISEMENT
Dalam paparan yang disampaikan Kristi, pemesanan tiket pesawat tertinggi arus mudik terjadi pada tanggal 6 April 2024 sebanyak 178.961 penumpang atau kapasitas terjual sebesar 46 persen. Sementara, untuk arus balik, pemesanan tiket tertinggi terjadi pada 14 April 2024 sebanyak 130.624 penumpang dengan kapasitas terjual sebesar 35 persen.

Rute Penerbangan Paling Laris

Sejumlah calon penumpang pesawat antre di loket lapor diri Terminal 2 keberangkatan domestik Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Sabtu (30/4/2022). Foto: Fauzan/ANTARA FOTO
Lalu, rute Bandara Soekarno Hatta-Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali akan diproyeksi akan melayani sebanyak 304.985 pada periode ini. Meningkat dari periode yang sama tahun sebelumnya yang mencapai 268.046.
Lalu, rute Bandara Soekarno Hatta-Bandara Kualanamu Medan akan melayani sebanyak 208.284 penumpang, naik dari periode yang sama tahun sebelumnya sebanyak 191.556 penumpang.
Ketiga rute domestik dengan peminat paling banyak diperkirakan adalah Bandara Soekarno Hatta-Bandara Juanda Surabaya dengan jumlah penumpang sebanyak 159.121 orang, naik dari realisasi penumpang periode yang sama tahun sebelumnya sebanyak 137.394 orang.
ADVERTISEMENT
Untuk rute penerbangan internasional, tertinggi diproyeksi adalah Bandara Soekarno Hatta-Bandara Changi Singapura dengan total penumpang sebanyak 161.335 penumpang, naik dari realisasi periode yang sama tahun sebelumnya yang mencapai 134.503 penumpang.
Selanjutnya, rute Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali-Bandara Changi Singapura dengan total penumpang sebanyak 119.266, naik dari realisasi periode yang sama tahun sebelumnya yang mencapai 107.498 penumpang.
Ketiga rute internasional dengan minat terbanyak adalah Bandara Soekarno Hatta-Bandara Kuala Lumpur Malaysia dengan total penumpang 103.632 orang, naik dari realisasi periode yang sama tahun sebelumnya yang mencapai 76.048 penumpang.
Sejumlah penumpang asal penerbangan Jakarta berjalan di area landasan parkir pesawat seusai tiba di Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang, Jawa Tengah, Selasa (26/4/2022). Foto: Aji Styawan/ANTARA FOTO
Kristi juga memaparkan sudah ada beberapa maskapai yang meminta untuk menambah penerbangan. “Ini sampai sekarang ada beberapa yang sudah minta ekstra flight namun tidak banyak, Citilink, Air Asia dan Scoot untuk internasional,” imbuh Kristi.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, Kemenhub memproyeksikan jumlah penumpang pesawat capai 4,4 juta dengan rata-rata 275.416 penumpang per hari selama periode Lebaran 2024. Angka tersebut naik sebesar 12 persen dibandingkan tahun 2023 dan 1 persen dibandingkan 2019.
Selain itu, angka 4,4 juta tersebut terdiri dari 3,6 juta penumpang domestik dengan rata-rata sebanyak 224.650 penumpang per hari dan 812.241 penumpang internasional dengan rata-rata penumpang harian sebanyak 50.765 per hari.