Bahlil Lahadalia Mau Mudik ke Fakfak dan Sragen: Besok Malam Berangkat

10 April 2024 14:31 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kepala BPKPM sekaligus Menteri Investasi Bahlil Lahadalia bersama keluarga tiba untuk halalbihalal dengan Presiden Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Rabu (10/4/2024).
 Foto: Nadia Riso/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Kepala BPKPM sekaligus Menteri Investasi Bahlil Lahadalia bersama keluarga tiba untuk halalbihalal dengan Presiden Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Rabu (10/4/2024). Foto: Nadia Riso/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Menteri Investasi Bahlil Lahadalia turut meramaikan mudik Lebaran 2024. Rencananya, Bahlil akan berangkat besok malam, Kamis (11/4), untuk pulang ke Fakfak dan Sragen.
ADVERTISEMENT
"Rencananya, ke Fakfak Papua, setelah itu balik ke kampung istri di Sragen Jawa Tengah. Mungkin besok malam (berangkat)," kata Bahlil kepada awak media di rumah dinasnya, Rabu (10/4).
Bahlil melanjutkan, sebelum mengadakan acara open house di rumah dinas daerah Kuningan, dirinya menyambangi open house Idulfitri 1445 Hijriah yang digelar Presiden Jokowi di Istana Negara.
"Selama sudah 4 tahun lebih kami menjadi anggota kabinet, lima kali Lebaran, belum pernah open house, jadi kami open house dulu, ikuti jejak bos kami," ungkap Bahlil.
"Kalau Pak Jokowi open house, kita open house. Kalau Pak Jokowi tidak open house, kita juga tidak open house," tambahnya.
Usai mengikuti salat Id di Masjid Istiqlal, Presiden Jokowi membuka Istana Kepresidenan Jakarta untuk open house. Open house tidak hanya untuk pejabat negara, tapi juga untuk masyarakat.
ADVERTISEMENT
Pantauan di lokasi, para pejabat mulai berdatangan sejak pukul 08.30 WIB. Setibanya di Kompleks Istana Kepresidenan, para menteri ikut mengantre bersama masyarakat.
Menteri yang hadir di antaranya Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan, Menkeu Sri Mulyani, Menlu Retno Marsudi, Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, Mendag Zulkifli Hasan, hingga Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono.
Setelah mengantre beberapa saat, mereka pun dipersilakan masuk dan bersalaman dengan Jokowi dan Ibu Negara Iriana Jokowi. "Mohon maaf lahir batin," kata Jokowi kepada para menteri, Rabu (10/4).