Banjir Ulasan Negatif, Akun Bisnis Kuliner Diduga Milik Keluarga Mario Lenyap

26 Februari 2023 13:49 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
9
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Akun bisnis yang diduga milik keluarga Mario Dandy Satriyo ramai diperbincangkan di media sosial. Foto: Tangkapan layar di Twitter
zoom-in-whitePerbesar
Akun bisnis yang diduga milik keluarga Mario Dandy Satriyo ramai diperbincangkan di media sosial. Foto: Tangkapan layar di Twitter
ADVERTISEMENT
Kasus penganiayaan yang dilakukan Mario Dandy Satriyo, anak mantan pejabat Ditjen Pajak Rafael Alun Trisambodo, masih menyita perhatian. Viralnya kasus ini juga berimbas pada bisnis yang diduga milik keluarganya.
ADVERTISEMENT
Keluarga Rafael diketahui punya dua bisnis kuliner berlokasi di Jakarta. Kedua bisnis tersebut bernama Bilik Kayu Heritage dan Bilik Kopi.
“Nah, ada yang pernah makan atau ngopido Restaurant Restaurant Bilik Kayu/Kopi? Yg Timoho Yogya atau di jkt. BTW Restaurant Bilik Kayu juga punya Bapaknya Mario yah @DitjenPajakRI. Mau lagi gak @DitjenPajakRI,” tulis akun @logikapolitikid dalam cuitannya di twitter, dikutip Minggu (26/2/2023).
Penampilan tersangka Mario Dandy, anak pejabat DJP Kemenkeu, yang menganiaya korban pria berinisial D (17) di kawasan Ulujami, Pesanggrahan, Jakarta, Rabu (22/2/2023). Foto: Luthfia Miranda Putri/Antara
Cuitan twitter ini mendapat perhatian dari netizen, sudah dilihat lebih dari 1 juta views. Dari penelusuran kumparan, dua bisnis tersebut sudah menghapus jejak digitalnya di Google Maps. Bahkan laman bilikkayuresto.com sudah tidak dapat diakses lagi.
Sementara itu dipantau pada Minggu pagi (26/2), semua postingan di Instagram bertagar @bilikkopi.jkt dihapus, demikian juga dengan follower dan following-nya tinggal nol.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu, semua postingan di akun instagram tersebut di-private sehingga tak lagi bisa dilihat. Padahal ada 31,8 ribu followers yang mengikuti Instagram tersebut.
Akun bisnis yang diduga milik keluarga Mario Dandy Satriyo ramai diperbincangkan di media sosial. Foto: Twitter
Sebelum Bilik Kopi menghapus rekam jejaknya, restoran tersebut banjir komentar pedas dari netizen. Bilik Kopi yang berlokasi di SCBD seringkali mendapat rating 1.
“Sekeluarga gak ada yang bener,” tulis salah satu akun yang memberi rating 1 di google maps. “Jangan lupa pajak nya,” kata akun lainnya yang memberi rating 1.
Sedangkan akun Instagram Bilik Kayu Heritage @bilikkayuheritage dinonaktifkan (deactivate) sejak kasus penganiayaan ini ramai diperbincangkan.
Setelah ramai kasus anaknya jadi tersangka, Rafael Alun yang merupakan Kepala Bagian Umum Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Jakarta Selatan II dicopot jabatannya di lembaga tersebut oleh Menteri Keuangan Sri Mulyani. Tak lama setelah itu, secara mengejutkan, dia langsung mengundurkan diri dari statusnya sebagai ASN.
Akun bisnis yang diduga milik keluarga Mario Dandy Satriyo ramai diperbincangkan di media sosial. Foto: Tangkapan layar di Twitter
Rafael tercatat memiliki total harta Rp 56 miliar di tahun 2021, jauh lebih besar dari Dirjen Pajak Suryo Utomo yang sebesar Rp 14,4 miliar.
ADVERTISEMENT