Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.96.1
Dorong Tarif Murah, Bos Whitesky Ingin Helikopter Jadi Transportasi Rakyat
13 September 2021 8:57 WIB
·
waktu baca 3 menit![Founder/CEO PT Whitesky Aviation, Denon Prawiraatmadja, yang juga Ketua Umum INACA. Foto: Wendiyanto Saputro/kumparan](https://blue.kumparan.com/image/upload/fl_progressive,fl_lossy,c_fill,q_auto:best,w_640/v1631276005/vqf75xc2j9dw12nqykqy.jpg)
ADVERTISEMENT
Founder yang juga CEO PT Whitesky Aviation, Denon Prawiraatmadja, mendorong tarif murah untuk penggunaan helikopter . Denon yang juga Ketua Umum Asosiasi Angkutan Udara Nasional Indonesia (Indonesia National Air Carriers Association/INACA), ingin helikopter jadi sarana transportasi rakyat.
ADVERTISEMENT
Padahal menurut Denon, dengan kondisi geografis Indonesia, helikopter itu alat transportasi yang paling rasional. Apalagi Indonesia wilayahnya sangat luas.
Dia mencontohkan kesibukan gubernur-gubernur yang membawahi wilayah yang luas. Untuk bisa melihat persoalan secara langsung yang dihadapi masyarakat di wilayah yang dipimpinnya, tidak efisien jika menggunakan transportasi darat. Helikopter dia nilai merupakan pilihan yang paling masuk akal.
Menurutnya tak usah provinsi di Papua atau Kalimantan yang luas-luas, katakanlah di Jawa Barat yang jaringan jalan daratnya sudah lebih baik.
“Itu misalnya Kang Emil (Gubernur Ridwan Kamil), memimpin rapat selesai jam 14.00 WIB. Mau terbang ke luar negeri menemui investor, harus terbang dari Cengkareng jam 16.00 WIB. Kalau dari Bandung ke Soekarno-Hatta pakai helikopter kan cuma sejam. Jadi semua agenda terkejar,” paparnya.
ADVERTISEMENT
“Bayangkan kalau harus pakai jalan darat? Dan yang mengalami hal seperti itu setiap hari ada puluhan orang. Tapi karena selama ini helikopter itu dikesankan kemewahan, maka orang jadi enggan pakai meski membutuhkan. Itu yang saya maksud helikopter citranya buruk,” imbuh Denon.
Tarif Murah Helikopter
Melalui perusahaan penerbangan charter yang didirikan pada 2010, PT Whitesky Aviation, dia pun berupaya menawarkan transportasi helikopter dengan harga yang terjangkau. Denon ingin helikopter bisa diakses masyarakat dengan mudah, seperti memesan taksi. Karenanya PT Whitesky Aviation pun menawarkan ‘taksi terbang’ yang dinamakan Helicity .
Untuk rute dari Cengkareng Heliport di kawasan Bandara Soekarno-Hatta ke tengah kota jakarta misalnya, bisa dikenai tarif cuma Rp 8 juta. Itu untuk sekali penerbangan dengan 3-4 orang. “Tarif sewa sekitar Rp 8 juta hingga Rp 20 juta. Itu tergantung jarak dan permintaan yang ada. Kalau jam kosong ada promo, kalau pada saat lagi ramai jam sibuk itu tarif bisa (tinggi)," imbuhnya.
ADVERTISEMENT
Tarif transportasi itu menurutnya menjadi terlihat makin murah, jika dibandingkan dengan peluang yang sedang dikejar seorang pebisnis. Juga setidaknya menjadi layak dijangkau, buat mereka yang sedang diburu waktu. Misalnya dokter yang harus segera tiba di rumah sakit untuk menangani pasien.
Denon mencontohkan pernah mendapat charter helikopter medis untuk mengevakuasi pasien gawat darurat, dari Cirebon ke Cengkareng Heliport. Selanjutnya pasien itu akan diterbangkan dari Bandara Soekarno-Hatta ke sebuah rumah sakit di Singapura.
“Tarif helikopter medis saat itu Rp 120 juta, karena juga memang harus cepat. Diminta siap dan segera tiba dalam 1 jam. Tapi dibandingkan dengan nyawa yang berhasil diselamatkan, itu jadi tak ternilai. Alhamdulillah setelah itu pasiennya bisa diselamatkan dan sembuh,” ujarnya.