Foto: Presiden Jokowi Resmikan Kilang Tangguh Train 3 di Papua Barat

24 November 2023 9:21 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Presiden Jokowi meresmikan Tangguh Train 3 di Lapangan Gas Tangguh, Kabupaten Teluk Bintuni, Papua Barat, Jumat (24/11).
ADVERTISEMENT
Jokowi mengatakan, LNG Tangguh Train 3 tersebut akan menjadi penghasil gas bumi terbesar di Indonesia.
"Proyek Tangguh Train 3 dibangun dengan investasi USD 4,83 miliar atau Rp 72,45 triliun," kata Jokowi.
Fasilitas ini mampu memproduksi gas tahunan sebesar 11,4 million ton per annum (mtpa) atau sekitar 35 persen dari produksi nasional, dan berkontribusi signifikan mendukung target produksi gas 12 standar kaki kubik per hari (BSCFD) pada 2030.
Saat ini 70 persen tenaga kerja operasional LNG Tangguh Train 3 adalah pekerja dari Provinsi Papua Barat dan Papua. Ditargetkan tahun 2029 nanti tenaga kerja masyarakat lokal bisa mencapai 85 persen.
Presiden Jokowi (tengah) meresmikan Tangguh Train 3 di Lapangan Gas Tangguh, Kabupaten Teluk Bintuni, Papua Barat, Jumat (24/11/2023). Foto: Galih Pradipta/ANTARA FOTO