Indonesia akan Beli Mesin Jet Tempur F-15 Bekas Jepang

22 Juni 2023 18:01 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
9
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pesawat tempur F-15. Foto: Jack Guez/AFP
zoom-in-whitePerbesar
Pesawat tempur F-15. Foto: Jack Guez/AFP
ADVERTISEMENT
Indonesia melalui Kementerian Pertahanan (Kemhan) dikabarkan sedang merencanakan pembelian mesin jet tempur F-15 bekas dari Jepang. Kantor berita Jepang Yomiuri Shimbun melaporkan, mesin tersebut rencananya akan dipasang di armada F-16 yang dimiliki Indonesia.
ADVERTISEMENT
"Rencananya adalah mesin dari F-15 Angkatan Udara militer Jepang tersebut akan dipasang di jet tempur F-16 Indonesia," tulis Yomiuri Shimbun, dikutip Kamis (22/6).
Militer Jepang menilai sudah sulit untuk memodernisasi armada F-15. Akibatnya, sebanyak 100 unit yang mereka miliki akan dipensiunkan di masa mendatang.
Menurut Yomiuri Shimbun, mesin pesawat tempur F-15 dan F-16 memiliki kesamaan, sehingga Tokyo berkesimpulan dapat merespons permintaan Indonesia untuk membeli mesin tersebut.
Menhan RI Prabowo Subianto bertemu Menhan Jepang Kishi Nobuo di Kamboja. Foto: Tim Media Prabowo Subianto
Pada Juni 2022 lalu, Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto bertemu secara bilateral dengan Menhan Jepang Kishi Nobuo, di sela pertemuan menteri-menteri pertahanan ASEAN di Phnom Penh, Kamboja.
Dari pertemuan tersebut, Menhan RI Prabowo Subianto optimistis kerja sama Indonesia dengan Jepang dapat memberikan dampak positif, khususnya dalam urusan pengembangan dan transfer teknologi alat utama sistem senjata (alutsista).
ADVERTISEMENT
"Kami optimistis kerja sama alih teknologi akan berjalan sesuai rencana dan menghasilkan produk alutsista yang berkualitas di masa mendatang," ujar Prabowo, Rabu (22/6/2022).
Indonesia dan Jepang telah menjalin kesepakatan pengalihan alutsista dan teknologi pertahanan pada Maret 2021 dalam pertemuan 2+2 antara Prabowo dan Menlu RI Retno Marsudi dengan Menhan Jepang Nubuo dan Menlu Jepang Toshimitsu Motegi di Tokyo.

Indonesia Tak Punya Armada F-15

Indonesia memang tidak memiliki armada jet tempur F-15. Sementara jet tempur F-16 yang dimiliki Indonesia usianya memang sudah lebih dari 30 tahun. Data TNI Angkatan Udara mengungkapkan, ada 33 pesawat F-16 yang masih dimiliki.
Jet tempur tersebut tersebar di sejumlah skadron seperti Skadron Udara 3 dan Skadron Udara 14 Lanud Iswahjudi Madiun, serta Skadron Udara 16 Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru.
ADVERTISEMENT
Menilik sejarahnya, Indonesia pertama kali membeli jet tempur F-16 pada 1989 langsung dari Amerika Serikat (AS) dalam kondisi baru. Saat itu generasi pertama yang didatangkan sebanyan 12 unit pesawat buatan General Dynamics yang kini diambil alih oleh Lockheed Martin Aircraft System.
Selain armada F-15 milik Jepang, di wilayah tersebut AS juga memiliki skadron udara berkekuatan jet tempur jenis yang sama. Dikutip dari eurasiantimes, AS akan menarik seluruh kekuatan jet tempur F-15 mereka dari pangkalan militernya di Okinawa, Jepang, pada akhir 2023.