Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.2
12 Ramadhan 1446 HRabu, 12 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Momen Ramadan, SeaBank Beri Literasi Keuangan ke Remaja Perempuan Panti Asuhan
12 Maret 2025 9:00 WIB
·
waktu baca 3 menit
ADVERTISEMENT
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan bahwa kelompok usia 15-17 tahun memiliki tingkat literasi dan inklusi keuangan yang paling rendah di Indonesia. Padahal, Generasi Z mendominasi populasi dengan presentasi 27,94% dari total penduduk, ini menjadikan mereka prioritas utama dalam peningkatan literasi keuangan.
ADVERTISEMENT
Menanggapi hal ini, SeaBank Indonesia menggelar acara SeaBank Bijak sebagai bentuk dukungan terhadap upaya OJK dalam memeratakan literasi keuangan khususnya bagi remaja perempuan di usia 15-17 tahun. Kegiatan ini diadakan di Panti Sosial Asuhan Anak (PSAA) Putra Utama III, Jakarta dan diikuti oleh 50 warga binaan tingkat SMA.
Dalam sesi edukasi ini, SeaBank membagikan informasi mengenai jenis layanan keuangan beserta manfaat dan risikonya, produk dan layanan digital perbankan, perpajakan, hingga cara mengatur keuangan yang sehat. Materi ini disusun berdasarkan arahan OJK agar peserta dapat memahami dasar-dasar keuangan secara komprehensif.
Direktur Utama SeaBank Indonesia, Sasmaya Tuhuleley menegaskan bahwa pemahaman keuangan yang baik perlu dibangun sejak dini agar generasi muda memiliki fondasi yang kuat dalam perencanaan keuangan mereka.
ADVERTISEMENT
“Melalui SeaBank Bijak, kami ingin menyiapkan generasi muda Indonesia agar lebih memahami cara mengelola keuangan dengan bijak. Pemahaman yang baik terhadap produk dan layanan jasa keuangan juga akan membantu mereka mengambil keputusan finansial yang lebih cerdas kedepannya.” ujar Sasmaya.
Susana Budi Sulistiawati selaku Kepala PSAA Putra Utama III dalam sambutannya mengatakan bahwa pemberian edukasi literasi keuangan bagi warga panti khususnya perempuan di usia muda sangat penting, khususnya untuk menjaga keamanan mereka mengakses produk keuangan.
“Hadirnya SeaBank di tempat kami hari ini sangat positif. Saya yakin informasi mengenai literasi keuangan yang diberikan dapat membuat warga panti lebih mengenal berbagai manfaat dan risiko produk keuangan, serta terbantu juga dengan rumus sederhana pengelolaan keuangan yang diberikan SeaBank”.
ADVERTISEMENT
Respon Positif Peserta, Bukti Pentingnya Edukasi Keuangan Sejak Dini
Antusiasme peserta terlihat jelas sepanjang acara, peserta sangat aktif bertanya mengenai pengelolaan keuangan yang aman dan cara memanfaatkan layanan perbankan digital dengan cermat. Salah satu peserta, Kasih (17 tahun), mengungkapkan bahwa ia baru memahami pentingnya memiliki rekening bank dan mengelola uang dengan sistem budgeting.
“Saya jadi lebih paham tentang cara menabung dengan benar dan bagaimana memilih produk keuangan yang sesuai dengan kebutuhan. Sebelumnya, jika ada transfer dari orang tua, hampir semuanya saya gunakan untuk jajan atau membeli barang yang tidak terlalu dibutuhkan. Melalui kegiatan literasi ini, saya merasa lebih siap untuk mengatur keuangan saya sendiri dengan bantuan rumus budgeting dari SeaBank” ujar Kasih.
ADVERTISEMENT
Program ini merupakan bagian dari komitmen SeaBank dalam meningkatkan pemahaman literasi keuangan masyarakat, khususnya bagi generasi muda. Kedepannya, SeaBank akan menyasar berbagai segmen termasuk 10 segmen prioritas OJK. SeaBank yakin dengan meratanya tingkat literasi dan inklusi keuangan dapat membuat kondisi perekonomian masyarakat yang lebih aman dan sehat.
Bantu Warga Nyaman Beribadah, SeaBank Bantu Renovasi Musala
Sebagai bentuk tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) dan bertepatan dengan momen bulan suci Ramadan, SeaBank menyalurkan bantuan untuk renovasi musala di lingkungan panti asuhan. Langkah ini dilakukan untuk mendukung kenyamanan warga penghuni PSAA Putra Utama III dalam beribadah.
Proses renovasi mencakup perbaikan plafon, dinding dan pengecatan ulang musala. Renovasi ini diharapkan dapat membuat anak-anak panti bisa menjalankan ibadah dengan lebih nyaman dan khusyuk selama Ramadan.
ADVERTISEMENT
"Kami ingin kegiatan ini tidak hanya memberikan manfaat dalam bentuk literasi keuangan, tetapi juga memberikan dampak sosial yang lebih luas. Melalui CSR renovasi musala ini, kami berharap anak-anak panti dapat menjalankan ibadah dengan lebih tenang dan nyaman, serta semakin termotivasi untuk memperdalam spiritualitas mereka" tambah Sasmaya.
SeaBank Bijak merupakan inisiatif dari SeaBank untuk ikut mendukung program pemerataan literasi dan inklusi keuangan yang didorong pemerintah. Acara ini digelar setahun dua kali dengan beragam target peserta mulai dari perempuan, pelaku UMKM, disabilitas, hingga masyarakat umum.