PT Pelni Siapkan 48.539 Kursi untuk Mudik, Jumlah Penumpang Diprediksi 600.000

6 April 2023 14:30 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kapal Motor Penumpang (KMP) Bukit Raya milik PT Pelni saat bersandar di Pelabuhan Belawan. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Kapal Motor Penumpang (KMP) Bukit Raya milik PT Pelni saat bersandar di Pelabuhan Belawan. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
PT Pelayaran Nasional Indonesia atau PT Pelni (Persero) memastikan seluruh armada kapal siap menghadapi angkutan mudik Lebaran 2023 yang dimulai April.
ADVERTISEMENT
Direktur Utama Pelni, Tri Andayani, mengatakan 68 kapal akan disiapkan untuk mengangkut penumpang di arus mudik Lebaran. 68 kapal terdiri dari 26 kapal penumpang dan 42 kapal utama perintis.
“Total seat ada 48.539. 32.447 seat untuk kapal penumpang dan 16.092 seat untuk kapal utama perintis,” ujar Tri dalam Ngopi BUMN di Kementerian BUMN, Kamis (6/4).
PT Pelni memprediksi jumlah penumpang mencapai 604.183 selama masa angkutan Lebaran 1444 H Tahun 2023. Jumlah tersebut naik sebesar 125 persen dibandingkan realisasi jumlah penumpang pada periode Lebaran 2021 yaitu pada H-15 hingga H+15 lebaran.
Sebanyak 604.183 penumpang terdiri dari 511.705 pemudik menggunakan kapal penumpang dan 92.478 pemudik dengan kapal perintis. Adapun operasi angkutan lebaran kapal Pelni dimulai sejak H-15 atau pada 7 April 2023 dan berakhir pada H+15 atau pada 8 Mei 2023.
Ki-ka: Direktur Utama Jasa Raharja Rivan A Purwantono, Direktur Utama Jasa Marga Subakti Syukur, Staf Khusus III Menteri BUMN Arya Sinulingga, Direktur Utama Pelni Tri Andayani, dan Direktur Niaga PT KAI Hadis Surya Palapa berikan keterangan pers. Foto: Ghinaa Rahmatika/kumparan
“Langkah strategis mempersiapkan kesiapan armada dengan ram check oleh Dirjen Perhubungan Laut, penyesuaian rute dan jadwal kapal, kemudahan pembelian tiket secara online dengan memperluas channel dan kerja sama dengan travel agent dan minimarket,” lanjut Tri.
ADVERTISEMENT
Tri melanjutkan, total alat keselamatan untuk kapal penumpang sebanyak 130.291 penumpang atau setara 400 persen dari kapasitas penumpang. Selain melayani mudik reguler, Pelni mendapat mandat untuk penugasan mudik motor gratis jalur Jakarta-Semarang dan penyeberangan Ciwandan - Panjang.
“KM Dobonsolo satu trip jalan 2.500 penumpang dan mengangkut 1.250 unit mulai 15 dan 17 April 2023,” ujar Tri.
Pada arus mudik tahun ini, Pelni telah memprediksi beberapa pelabuhan keberangkatan padat penumpang meliputi Makassar, Surabaya, Balikpapan, Ambon dan Bau-Bau. Sedangkan untuk pelabuhan kedatangan padat penumpang meliputi Surabaya, Makassar, Bau-Bau, Ambon dan Belawan.