news-card-video
12 Ramadhan 1446 HRabu, 12 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

VinFast Mau Bangun Pabrik di RI, Pemerintah Sudah Siapkan Lokasinya

11 Maret 2025 8:30 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Charging station VinFast. Foto: Fitra Andrianto/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Charging station VinFast. Foto: Fitra Andrianto/kumparan
ADVERTISEMENT
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, memastikan perusahaan otomotif asal Vietnam, VinFast, bakal membangun pabrik di Indonesia. Lokasi pabrik itu sudah ditentukan, tetapi Airlangga belum bisa mengungkapkannya.
ADVERTISEMENT
"Rencana bangun pabrik, lokasi sudah ada, tapi saya belum ingat," ujar Airlangga kepada wartawan di Istana Negara, Senin (10/3).
Masuknya VinFast di Indonesia diharapkan dapat mendorong pertumbuhan industri kendaraan listrik di Tanah Air dan bisa menciptakan lapangan kerja baru.

Bangun Ekosistem SPKLU di RI

Menko Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto sebelum mengisi materi di retreat kepala daerah di kompleks Akmil, Magelang, Jateng, Senin (24/2/2025). Foto: Arfiansyah Panji Purnandaru/kumparan
Airlangga mengungkapkan Vietnam berkomitmen akan membangun Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di Indonesia. Hal ini seiring dengan menjamurnya mobil listrik pabrikan Vietnam di Indonesia, yaitu VinFast.
"Salah satu investasi Vietnam kan mendorong mobil listriknya VinFast dan mereka sudah membuat merencanakan ekosistem charging listrik yang jumlahnya 100.000 (unit)," tutur Airlangga.
Sementara di Indonesia hingga kini jumlah SPKLU yang dioperasikan oleh perusahaan setrum negara PT PLN (Persero) bersama mitra mencapai 3.529 unit tersebar di 2.400 titik seluruh Indonesia.
ADVERTISEMENT
Secara rinci, jumlah SPKLU di Sumatera sebanyak 431 unit, Jawa 2.448 unit, Bali 166 unit, Kalimantan 215 unit, Sulawesi 145 unit, Maluku 26 unit, Nusa Tenggara 72 unit, dan Papua 26 unit.