Wings Group Buka Suara soal Harga Mi Instan Bisa Naik 3 Kali Lipat

15 Agustus 2022 14:20 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mie Sedaap Cup. Foto: RinaOkta/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Mie Sedaap Cup. Foto: RinaOkta/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Produsen Mie Sedaap, PT Wings Group Indonesia, angkat bicara mengenai harga mi instan yang bisa naik hingga tiga kali lipat.
ADVERTISEMENT
Marketing Manager Noodle PT Sayap Mas Utama (Wings Group) Arintya Anindyantari menyampaikan, pihaknya belum ada pembahasan lebih lanjut mengenai kenaikan harga untuk segmen produk mi instan. Meski demikian, Manajemen Wings Group tetap memantau situasi perkembangan saat ini, termasuk harga gandum yang tinggi.
"Untuk saat ini yang dapat kami sampaikan adalah kami masih memonitor situasi. Bagaimanapun kondisinya, Wings selalu berkomitmen untuk terus menyediakan produk-produk berkualitas dengan harga terjangkau," kata Arintya kepada kumparan, Senin (15/8).
Berdasarkan pantauan Kumparan di Alfamidi Jati Padang Jakarta Selatan pada Senin (15/8), harga mi Sedaap Mie Instan Goreng dibanderol dengan harga Rp 3.100 per bungkus. Begitu pula harga yang sama dikenakan untuk produk Sedaap Mie Ayam Spesial.
ADVERTISEMENT
Sedangkan Sedaap Mie Soto dan Sedaap Baso Spesial dijual dengan harga Rp 3.000. Kumparan juga menemukan warung yang menjual harga Mie Sedaap sebesar Rp 3.500 per bungkus.
Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan memastikan kondisi perang tidak akan membuat harga mi instan mengalami kenaikan tiga kali lipat seperti informasi yang beredar di masyarakat.
"Mi instan tidak akan naik tiga kali karena gandum memang trennya naik, karena gagal panen di Australia yakni sekitar 67 juta ton gagal panen," pungkas Zulhas usai meninjau harga kebutuhan pangan di Pasar Wates, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, dikutip dari Antara, Kamis (11/8).
Zulhas mengatakan harga mi instan yang naik tersebut bulan September akan turun, karena dia mengatakan Ukraina sudah menjual kembali gandum.
ADVERTISEMENT