3 Pemain Chelsea dengan Rating Terburuk saat Dikalahkan Arsenal di Liga Inggris

13 Mei 2021 9:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Chelsea. Foto: Pool via REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Chelsea. Foto: Pool via REUTERS
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Chelsea keok dari Arsenal pada pekan 36 Liga Inggris 2020/21. The Gunners menumbangkan The Blues di Stamford Bridge, Kamis (13/5) dini hari WIB, via gol semata wayang Emile Smith-Rowe pada menit 16.
ADVERTISEMENT
Kekalahan ini terbilang mengejutkan. Pasalnya, Chelsea selalu menang dalam tiga laga Liga Inggris sebelumnya, bahkan bisa menyingkirkan Real Madrid untuk melaju ke final Liga Champions.
Di sisi lain, Arsenal sedang dinaungi inkonsitensi. Pasukan Mikel Arteta bahkan tersingkir dari Liga Europa oleh Villarreal.
Kekalahan Chelsea ini tak lepas dari penampilan sejumlah pemain yang performanya tak sebaik biasanya. Siapa saja? Dengan mengutip dari dari WhoScored, silakan disimak.

1) Jorginho

Pemain Chelsea Jorginho. Foto: Toby Melville/REUTERS
Jorginho biasanya menjadi aktor penting di lini tengah Chelsea. Ia biasannya memastikan aliran bola dari belakang ke depan berjalan lancar sekaligus memotong arus bola tim lawan.
Akan tetapi, pada laga ini, Jorginho adalah biang keladi kebobolan Chelsea karena blunder fatalnya. Walau sempat membuat 2 dribel sukses dan 1 tekel berhasil, ia tetap diberi rating 5,8 oleh WhoScored.
ADVERTISEMENT

2) Cesar Azpilicueta

Cesar Azpilicueta dari Chelsea. Foto: Inquam Photos via REUTERS/Octav Ganea
Chelsea memainkan formasi 3 bek dan menempatkan Cesar Azpilicueta sebagai bek tengah di sisi sebelah kanan. Namun, performanya di bawah harapan.
Azpilicueta tercatat hanya membuat satu sapuan dan memenangi satu duel udara. Kontribusinya untuk lini pertahanan Chelsea kurang oke, wajar jika WhoScored memberinya rating 6,0.

3) Billy Gilmour

Billy Gilmour. Foto: REUTERS/David Klein
Billy Gilmour juga tak secakap biasanya dalam mengawal lini tengah Chelsea. Berduet dengan Jorginho, gelandang asal Inggris ini tak menampilkan performa yang diharapkan.
Gilmour tercatat hanya membuat 1 intersep. Masing-masing 1 kali percobaan tekel dan dribelnya juga gagal. Wajarlah jika WhoScored memberinya rating 6,1.
****