5 Pemain Man City yang Memukau saat Tekuk Bayern Muenchen di Pramusim

24 Juli 2022 10:59 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Manchester City Joao Cancelo melakukan selebrasi setelah Ilkay Gundogan mencetak gol ketiga mereka saat hadapi Aton Villa, di Stadion Etihad, Manchester, Inggris, Minggu (22/5/2022). Foto: Hannah McKay/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Manchester City Joao Cancelo melakukan selebrasi setelah Ilkay Gundogan mencetak gol ketiga mereka saat hadapi Aton Villa, di Stadion Etihad, Manchester, Inggris, Minggu (22/5/2022). Foto: Hannah McKay/REUTERS
ADVERTISEMENT
Manchester City berhasil memaksa Bayern Muenchen bertekuk lutut setelah kalah dengan skor 1-0 pada pertandingan pramusim di Lambeau Field, Winconsin, Amerika Serikat, Minggu (24/7). Pada laga ini The Citizens menurunkan penyerang anyarnya yakni Erling Haaland.
ADVERTISEMENT
Gol kemenangan pun sukses diciptakan oleh Erling Haaland pada menit ke-12. Ini sekaligus gol perdana bagi Erling Haaland bersama Manchester City di pramusim.
Lantas dengan kemenangan tersebut, siapa saja pemain terbaik Manchester City di laga ini? Dikutip dari Soccerway, berikut kumparan sajikan datanya.
1. Erling Haaland
Erling Haaland rekrutan baru Man City. Foto: Twitter/@ManCity
Mencetak gol debut pada pertandingan ini, Erling Haaland layak dinobatkan sebagai salah satu pemain terbaik. Sebagai ujung tombak baru, ia sukses membalas kepercayaan Pep Guardiola dengan mencatatkan gol di menit 12 kala bersua Bayern Muenchen di pramusim kali ini.
Tidak perlu waktu lama untuk beradaptasi, Erling Haaland sudah mampu bermain kompak dengan pemain Manchester City lainnya seperti Kevin De Bruyne dan Jack Grealish. Setelah tampil gemilang selama 40 menit pada laga tersebut, pemain jebolan Bryne FK U-19 itu akhirnya ditarik keluar dan digantikan oleh Julian Alvarez menjelang turun minum.
ADVERTISEMENT
2. Jack Grealish
Jack Grealish dari Manchester City beraksi dengan Manuel Lanzini dari West Ham United saat laga West Ham United vs Manchester City di Stadion London, London, Inggris Minggu (15/5/2022). Foto: Matthew Childs/REUTERS
Meski jarang tampil di Premier League 2021/22 lalu, pemain bernama lengkap Jack Peter Grealish itu sukses menunjukkan kualitasnya bersama Manchester City pada laga kali ini. Terbukti, satu assist-nya menjadi kunci gol debut Erling Haaland untuk Manchester City.
Berkat penampilan impresif sejak awal pertandingan, Pep Guardiola pun memberikan waktu penuh untuknya bermain di laga ini. Hal itu sekaligus membungkam pernyataan bahwa Jack Grealish tak dapat berkembang di Manchester City.
3. Nathan Ake
Pemain Manchester City Nathan Ake berselebrasi dengan Jack Grealish usaimencetak gol kedua mereka di Stadion Elland Road, Leeds, Inggris, Sabtu (30/4/2022). Foto: Phil Noble/REUTERS
Selanjutnya ada nama Nathan Ake yang tampil memukau di pertandingan ini. Berposisi sebagai bek tengah, pemain asal Belanda itu sukses menjaga lini belakang Manchester City sehingga tidak dapat ditembus oleh para penyerang Bayern Muenchen.
Tampil disiplin dan lugas selama sembilan puluh menit, Nathan Ake bisa mengawal pertahanan Manchester City dengan baik tanpa terkena satu pun kartu kuning. Tak hanya bertahan, Nathan Ake beberapa kali mengancam pertahanan Bayern Muenchen melalui tandukannya.
ADVERTISEMENT
Pada menit ke-15, Nathan Ake hampir saja menggandakan keunggulan timnya menjadi 2-0 melalui sundulannya. Sayang, bola tersebut gagal merobek jala Manuel Neuer sehingga skor tetap 1-0 untuk Manchester City.
4. Kevin De Bruyne
Pemain Manchester City Kevin De Bruyne melakukan pemanasan sebelum pertandingan melawan Aston Villa di Stadion Etihad, Manchester, Inggris, Minggu (22/5/2022). Foto: Action Images via Reuters/Jason Cairnduff
Kevin De Bruyne adalah salah satu pemain gemilang pada laga ini. Ia dinilai sukses menjadi otak penyerangan bagi Manchester City.
Berkat umpan terukurnya kepada Jack Grealish di menit 12, Erling Haaland bisa menyarangkan gol ke gawang Manuel Neuer dengan cukup mudah. Sosok Kevin De Bruyne tak tergantikan pada laga ini, sehingga pantas jika ia disebut sebagai pemain paling berpengaruh bagi Manchester City.
5. Rodri
Pemain Manchester City Rodri merayakan mencetak gol kedua mereka saat hadapi Aston Villa di Stadion Etihad, Manchester, Inggris, Minggu (22/5/2022). Foto: Action Images melalui Reuters/Jason Cairnduff
Nama Rodri cukup bersinar di laga uji coba pramusim ini. Berposisi gelandang tengah, Rodri tampil apik selama sembilan puluh menit.
ADVERTISEMENT
Duetnya bersama Kevin De Bruyne acap kali merepotkan pertahanan yang dikawal oleh Lucas Hernandez dan rekan-rekannya. Transisi antara bertahan ke menyerang dan sebaliknya, sangat sukses dilakukan oleh Rodri sebagai jenderal lapangan tengah.
Hal itu pula yang membuat seorang Kevin De Bruyne begitu nyaman untuk mengkreasikan serangan Manchester City. Sebab, Rodri selalu bisa menutupi celah yang ditinggalkan oleh rekan timnya tersebut sewaktu membangun serangan.