9 Pemain Persib yang Hilang saat Kontra Persikabo Usai Kabar Positif COVID-19

29 Januari 2022 21:46 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Logo Persib. Foto: Dok. Persib
zoom-in-whitePerbesar
Logo Persib. Foto: Dok. Persib
ADVERTISEMENT
Persib Bandung sedang dilanda krisis COVID-19. Hal itu pun terlihat dalam susunan skuad di laga kontra Persikabo di pekan ke-21 Liga 1, Sabtu (29/1) malam WIB.
ADVERTISEMENT
'Maung Bandung' melalui laman resminya mengumumkan bahwa sembilan pemain mereka dinyatakan positif COVID-19. Hasil itu didapatkan usai melakukan tes rutin.
''Mengacu pada hasil pemeriksaan PCR berkala yang dilakukan Persib baru-baru ini, terdapat sembilan pemain yang dinyatakan positif COVID-19,'' tulis keterangan resmi Persib, Sabtu (29/1) pagi WIB.
Persib melawan Persita dalam laga pekan ke-18 Liga 1 2021/22 di Stadion Gelora Ngurah Rai Denpasar, Bali, pada Jumat (7/1) malam WIB. Foto: Twitter/@persib
''Sehubungan dengan hal ini, Persib terus berkoordinasi secara intensif dengan PT LIB dan Satgas COVID-19 mengenai protokol yang harus dijalankan untuk memastikan keamanan pemain yang terpapar COVID-19 dan pemain lainnya,'' lanjut pernyataan Persib.
Kendati demikian, Persib tetap melakoni pertandingan melawan Persikabo di Gelora Ngurah Rai, Denpasar, Bali. Dengan begitu, terlihat pula sembilan pemain yang absen dari dalam skuad.

Berikut ini sembilan pemain Persib yang absen

ADVERTISEMENT
Akhmad Hadian Lukita selaku Direktur PT Liga Indonesia Baru (LIB) mengungkapkan bahwa pihak manajemen Persib tidak meminta penundaan laga. Dengan begitu, seri keempat Liga 1 2021/22 tetap berjalan sesuai agenda.
''Tidak ada. Semua [pemain Persib yang positif] dalam kondisi tanpa gejala. Tidak ada penundaan,'' kata Hadian Lukita ketika dihubungi kumparan pada Sabtu (29/1).
''Liga 1 akan lanjut terus sesuai jadwal. Yang akan bermain juga akan tetap kami jamin bahwa dia sudah negatif covid,'' terangnya.