Arab Saudi Lebih Kuat dari Sebelumnya, Pelatihnya Sudah Ganti

19 November 2024 14:00 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penyerang Arab Saudi Salem Al Dawsari mencoba melewati pemain Indonesia Calvin Verdonk dalam pertandingan ronde tiga di King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi, Jumat (6/8/2024). Foto: Stringer/Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Penyerang Arab Saudi Salem Al Dawsari mencoba melewati pemain Indonesia Calvin Verdonk dalam pertandingan ronde tiga di King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi, Jumat (6/8/2024). Foto: Stringer/Reuters
ADVERTISEMENT
Timnas Indonesia akan melawan Arab Saudi di matchday keenam Kualifikasi Piala Dunia 2026. Laga tersebut akan digelar di Stadion GBK, Selasa (19/11) malam WIB.
ADVERTISEMENT
Ini merupakan pertemuan kedua tim di Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pada pertemuan perdana di Jeddah, kedua tim bermain imbang 1-1.
Namun, hasil imbang tak menjadi tolok ukur untuk pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Menurut Shin, saat ini Arab Saudi sudah jauh lebih kuat terutama setelah berganti pelatih.
“Menurut saya, tim Arab Saudi sudah lebih kuat dibanding sebelumnya. Pelatih Saudi sudah diganti, dan pemain saudi pun sudah diganti dengan pemain-pemain yang lebih muda,” ucap Shin kepada wartawan.
Penyerang Timnas Indonesia Rafael Struick berduel dengan pemain Arab Saudi Hassan Tambakti dalam pertandingan ronde tiga di King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi, Jumat (6/8/2024). Foto: Stringer/Reuters
Shin juga menyoroti faktor stamina kedua tim yang sama-sama terkuras. Arab Saudi terkuras karena harus melakukan perjalanan. Sementara, Indonesia punya waktu istirahat yang sedikit karena baru bermain pada tanggal 15.
“Tapi mungkin bisa dibilang (kedua tim) sama-sama lelah sekarang karena secara fisik pasti akan lelah, mobilitas pun berbeda. Saudi dari Melbourne, (kita di kandang) tetapi kita tanding di tanggal 15 bukan 14,sehingga waktu istirahatnya lebih pendek satu hari. Jadi kedua tim sama-sama lelah juga sekarang,” tutup Shin.
ADVERTISEMENT