Arema FC Sepakat Liga 1 Dilanjutkan, tapi dengan Catatan

27 Mei 2020 20:06 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Para pemain Arema FC merayakan gol ke gawang Persebaya Surabaya pada pertandingan Go-Jek Liga 1 pekan ke-24. Foto: ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto
zoom-in-whitePerbesar
Para pemain Arema FC merayakan gol ke gawang Persebaya Surabaya pada pertandingan Go-Jek Liga 1 pekan ke-24. Foto: ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto
ADVERTISEMENT
Rapat virtual yang diinisasi oleh PSSI bersama 18 klub Liga 1 2020 sudah selesai digelar. Hasilnya, PSSI tetap belum memberikan keputusan final terkait masa depan kompetisi yang menjadi pembahasan utama.
ADVERTISEMENT
Meski demikian, ada beberapa usulan yang dikemukakan oleh klub Liga 1. Arema FC, misalnya. Mereka mengusulkan agar kompetisi dilanjutkan.
''Arema menyetujui kompetisi dilanjutkan meski sebelumnya kami sempat menyuarakan untuk diberhentikan. Alasan kami karena pemerintah menjamin lewat skema new normal,'' kata General Manager Arema, Ruddy Widodo, lewat dalam keterangan tertulisnya, Rabu (27/5/2020).
''Dengan begitu, kami juga sekaligus melindungi UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah) atau pemangku kepentingan yang menggantungkan penghasilan pada sepak bola,'' dia menambahkan.
Pemain Arema, Oh In-kyun, merayakan gol. Foto: Dok. Media Arema FC
Berjalannya kompetisi di tengah pandemi COVID-19 yang belum reda juga pasti berdampak. Salah satunya, kata Ruddy, terkait neraca keuangan klub.
Bukan tanpa sebab. Salah satu pemasukan klub beralias Singo Edan ini datang dari uang hasil tiket penonton yang datang ke stadion. Jika kebijakan new normal yang tengah digodok pemerintah berjalan, Ruddy memprediksi animo penonton untuk datang ke stadion akan berkurang karena dibatasi.
ADVERTISEMENT
Oleh karena itu, Ruddy mengusulkan adanya rasionalisasi subsidi atau hak komersil tambahan. ''Kami harap usulan itu menjadi prioritas utama untuk ditindaklanjuti,'' kata Ruddy.
Usulan lain yang disampaikan Arema adalah renegosiasi kontrak pemain dan pelatih. Menurut dia, langkah ini tak kalah penting guna memproteksi seluruh elemen yang terlibat di klub.
''Kami mengajak semua pihak untuk rasional dengan dilanjutkannya kompetisi. Maka dari itu kita semua perlu duduk bersama dan menyesuaikan kondisi baik bagi klub dan pemangku kepentingan lainnya,'' dia menutup.
Ruddy mengatakan bahwa rapat dengan PSSI bersifat menampung aspirasi klub. Soal kelanjutan kompetisi akan diumumkan oleh PSSI.
***
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona. Yuk, bantu donasi atasi dampak corona!
ADVERTISEMENT