Bhayangkara soal Tarik Pemain Polisi: Mereka Punya Kontrak, Gak Bisa Seenaknya

22 April 2025 20:30 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kasubdit BPKB Ditregiddent Korlantas Polri Kombes Pol Sumardji, menunjukkan BPKB elektronik. Foto: Instagram/ @korlantaspolri.ntmc
zoom-in-whitePerbesar
Kasubdit BPKB Ditregiddent Korlantas Polri Kombes Pol Sumardji, menunjukkan BPKB elektronik. Foto: Instagram/ @korlantaspolri.ntmc
ADVERTISEMENT
Bhayangkara FC akan bermain di Liga 1 musim depan. Rumor beredar kalau tim milik POLRI itu akan memanggil pemain yang juga merupakan anggota polisi.
ADVERTISEMENT
COO Bhayangkara FC, Sumardji, membantah hal tersebut. Klub berjuluk The Guardian itu tak bakal mendatangkan pemain yang masih punya kontrak dengan klubnya.
“Kembali lagi Bhayangkara FC tidak akan terjebak soal kontrak pemain ketika pemain itu masih terikat kontrak dengan klub maka tak akan kami tarik. Tetapi, kalau kontrak sudah habis dan yang bersangkutan mau bergabung tentu kami akan prioritaskan untuk gabung,” ucap Sumardji kepada wartawan.
“Tak serta merta polisi bisa gabung Bhayangkara FC karena semua mendasari keinginan yang dibutuhkan oleh pelatih. Kalau misalnya polisi statusnya di klub Liga 1 tetapi pelatih tak menginginkan tentu tak akan kami panggil. Prinsip kami prioritaskan tetapi kembali ke pelatih,” tambahnya.
Bhayangkara FC dalam sebuah laga putaran kedua Liga 1 2023/24. Foto: Situs web resmi Liga Indonesia Baru
Bhayangkara FC juga resmi bermarkas di Lampung untuk musim depan. Hal tersebut dipastikan usai penandatanganan MOU Bhayangkara Presisi FC dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung pada Selasa (22/4) di Jakarta.
ADVERTISEMENT
Perjanjian itu ditandatangani oleh Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal dan Irjen Pol Agus Suryonugroho. Dengan begitu, Bhayangkara FC resmi bermarkas di Stadion Sumpah Pemuda di Bandar Lampung musim depan.