Bos PSM Makassar Bantah Masalah Gaji, Klaim Janjikan Bonus Ratusan Juta Rupiah

16 September 2023 6:08
·
waktu baca 2 menit
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pesepak bola PSM Makassar Yance Sayuri (kanan) bersama Yakob Sayuri (kiri) berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Bali United dalam pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (11/8/2023). Foto: Nyoman Hendra Wibowo/Antara Foto
ADVERTISEMENT
Owner Bosowa Group, Aksa Mahmud, angkat bicara soal masalah keuangan PSM Makassar. Sebelumnya, ada kabar 'Juku Eja' kesulitan membayar gaji pemain dan staf, sehingga pelatih sampai harus melelang barang miliknya demi bantu keuangan klub.
ADVERTISEMENT
Aksa menegaskan, juara Liga 1 2022/23 itu kondisinya baik. Bahkan, ia menjanjikan sejumlah bonus untuk pemain dan pelatih PSM Makassar jika bisa meraih menang.
"Tidak ada persoalan gaji, tidak ada itu," kata Aksa kepada wartawan, Sabtu (16/9).
Aksa pun membeberkan bahwa sejumlah pemain inti tidak bermain, seperti Wiljan Pluim dan Sayuri bersaudara, karena bagian dari strategi. Menurutnya pelatih PSM, Bernardo Tavares, ingin memainkan semua pemain, termasuk pemain muda yang selama ini berada di bangku cadangan.
Bernardo Tavares lelang barang pribadi. Foto: kumparan
"Hari ini kami coba pemain-pemain muda, karena kalau pemain muda ini tak dipakai dan di bangku cadangan aja terus. Hari ini semua pemain di bangku cadangan yang main. Jadi ini makin percaya diri," ujar dia.
ADVERTISEMENT
Aksa mengaku telah bertemu dengan staf, pemain dan pelatih PSM Makassar. Dalam pertemuan itu, ia mengaku telah menyemangati para penggawa, bahkan menjanjikan hadiah uang kepada seluruh pemain hingga pelatih jika PSM meraih kemenangan pada setiap laga, baik itu di Liga 1 maupun Piala AFC.
"Saya bertemu dalam rangka persiapan [Piala] AFC. Saya hanya memberi motivasi biar menang," tegasnya.
"Pasti, setiap menang saya kasih Rp 150 juta satu tim. Jadi kalau menang AFC, saya kasih Rp 200 juta. Tapi kalau Liga 1 itu Rp 150 juta, kalau seri Rp 75 juta," pungkas Aksa.
Sementara itu, pemain Yance Sayuri dalam unggahan di Instagram pribadinya mengaku permasalahan hak berupa gaji di PSM Makassar telah selesai.
ADVERTISEMENT
"Untuk yang bertanya tentang masalah gaji saya dengan PSM, untuk sekarang semua telah diselesaikan," tulisnya.