Brendan Rodgers Puji Penampilan Pemain Leicester yang Berlaga saat Puasa

3 April 2022 5:30 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Leicester City, Wesley Fofana. Foto: REUTERS / Rui Vieira
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Leicester City, Wesley Fofana. Foto: REUTERS / Rui Vieira
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Leicester City bertandang ke markas Manchester United (MU) dalam lanjutan Liga Inggris 2021/22, Sabtu (2/4). Laga tersebut bertepatan dengan bulan suci Ramadhan.
ADVERTISEMENT
Kebetulan, seorang penggawa Leicester ada yang menjalani ibadah puasa, yakni Wesley Fofana. Fofana sendiri dipercaya Brendan Rodgers untuk turun sejak menit awal.
Kendati demikian, Fofana tampil cukup ciamik menjaga lini belakang Leicester. Dilaporkan oleh BBC, pemain 21 tahun tersebut tengah menjalani hari pertama puasa.
Pemain Manchester United Paul Pogba beraksi dengan pemain Leicester City Wesley Fofana dan Jonny Evans di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, Sabtu (2/4/2022). Foto: Russell Cheyne/REUTERS
Performa Fofana sendiri mendapatkan pujian dari Rodgers. Meski belum makan dan minum seharian, pemain kelahiran Prancis itu tetap bermain maksimal.
"Dia [Fofana] belum makan dan minum sepanjang hari dan untuk menampilkan performa seperti itu adalah luar biasa," tutur Rodgers usai laga dikutip dari BBC.
"Dia bermain dengan benar dan menunjukkan kekuatan mentalnya," tambahnya.
Fofana tampil 90 menit dalam laga tersebut. Menurut catatan Sofascore, ia membuat enam sapuan (terbanyak dari tiga bek Leicester lain), tiga intersep, dan satu blok bola.
Pemain anyar Leicester City, Wesley Fofana. Foto: Twitter/@LCFC
Solidnya lini belakang Leicester juga berhasil membuat 'Setan Merah' frustrasi. Pasalnya, Bruno Fernandes cs kerap kesulitan menggerakkan bola di sepertiga akhir lapangan.
ADVERTISEMENT
Leicester sendiri berhasil membuka keunggulan di menit 63'. Kelechi Iheanacho mampu menjebol gawang David de Gea usai menerima umpan James Maddison.
Sayangnya, gawang Leicester bobol tiga menit kemudian. Berawal dari sepakan keras Fernandes dari luar kotak penalti yang ditepis Kasper Schmeichel, Fred memanfaatkan bola rebound dan mencetak angka.
Hasil imbang 1-1 membuat Leicester tertahan di peringkat ke-9 dengan koleksi 37 poin. Hal serupa juga menimpa MU yang tetap berada di peringkat ke-6 dengan 51 poin.