Dari Mana Wasit Asing Liga 1 Musim Depan Didatangkan?

9 Juli 2024 14:17 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Yoshiwi Ogawa - Wakil Komite Wasit PSSI. Foto: Azrumi Ghazali/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Yoshiwi Ogawa - Wakil Komite Wasit PSSI. Foto: Azrumi Ghazali/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) berencana menggunakan wasit asing untuk kompetisi Liga 1 2024/25. Wasit tersebut akan diimpor dari berbagai negara di Asia.
ADVERTISEMENT
Hal ini dituturkan oleh Wakil Komite Wasit, Yoshiwi Ogawa. Ia mengatakan bahwa wasit dengan pengalaman tingkat Asia akan dibawa ke Indonesia untuk Liga 1.
''Setiap bulan kami akan mengundang wasit dari berbagai belahan Asia, baik itu wasit yang berasal yang dari Jepang maupun lainnya. Juga wasit yang mempunyai lisensi lebih tinggi dan pernah memimpin laga AFC atau ACL [Liga Champions Asia],'' kata Yoshiwi Ogawa ketika di temui di Jakarta, Senin (8/7).
Wasit Shaun Evans. Foto: Scott Barbour/Getty Images
Selain penggunaan wasit asing, Liga 1 2024/25 juga akan menerapkan teknologi VAR. Rencananya, VAR akan diterapkan sejak awal kompetisi.
Adapun Liga 1 2024/25 akan segera bergulir mulai Agustus mendatang. Duel Persib Bandung vs PSBS Biak menjadi pertandingan pembuka kompetisi ini.
ADVERTISEMENT
''Kami akan menggunakan sistem wasit terbaru, termasuk menerapkan VAR sejak awal kompetisi. Tentu akan ada gap, tapi kami akan memastikan elaborasi dan kualitas dari wasit,'' ujar Yoshiwi Ogawa.