Dony Pamungkas Dipanggil, Persija Total Lepas 11 Pemain ke Timnas U-19

9 September 2022 10:35 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Dony Tri Pamungkas pemain muda Persija Jakarta.  Foto: Dok. Persija
zoom-in-whitePerbesar
Dony Tri Pamungkas pemain muda Persija Jakarta. Foto: Dok. Persija
ADVERTISEMENT
Persija kembali mengirim pemain mudanya menuju pemusatan latihan (TC) Timnas U-19 jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. Kali ini sosok Dony Pamungkas yang akan menyusul skuad asuhan Shin Tae-yong ke Surabaya.
ADVERTISEMENT
Pemain berusia 17 tahun itu sebetulnya tak percaya dirinya akan dipanggil Timnas secepat ini. Menurut pengakuannya, ia baru saja dihubungi sesaat seusai laga uji coba antara Persija U-18 vs Timnas U-20 pada Senin (5/9) lalu di Stadion PTIK, Jakarta.
“Sepertinya saya dipantau saat Persija U-18 uji coba lawan Timnas U-20 kemarin senin, malamnya saya dikontak oleh sekretaris tim Timnas U-20. Mereka minta data saya, dan malam nya saya ditelepon untuk menyusul yang lain ke Surabaya,” ujar Dony Pamungkas melalui laman resmi Persija, Jumat (9/9).
Pemain asal Boyolali, Jawa Tengah, ini langsung diberikan izin oleh manajemen Persija saat tahu dirinya mendapat panggilan TC. Dony pun langsung menyusul Timnas U-19 ke Surabaya pada Kamis (8/9) sore.
ADVERTISEMENT
“Kemarin sudah kontak Pak Ganesha (Putra) terkait kapan saya bisa ikut bergabung Timnas. Alhamdulillah, kemarin sore saya sudah diberikan lampu hijau untuk ikut ke Surabaya hari ini,” sambungnya.
Tim Indonesia U-20 melawan Persija Jakarta U-20 di Stadion PTIK, Jakarta, Senin (5/9). Foto: Twitter/@pssi
“Mohon doanya, pasti saya akan berikan yang terbaik selama saya di Timnas. Semoga memberikan hasil positif dan semoga pengalaman ini membuat saya matang dalam bermain sepakbola,” pungkas pemain berpostur 177 cm tersebut.
Dengan bergabungnya Dony Pamungkas, berarti Persija sudah mengirim total 11 pemainnya ke TC Timnas U-19. Sebelumnya, ada nama Agi Firmansyah, Achmad Maulana Syarif, Dia Syayid Alhawari, Rayhan Utina, Teuku Razza Fachrezi, Alfriyanto Nico Saputro, Cahya Supriadi, Frengky Deaner Missa, Ginanjar Wahyu, dan Muhammad Ferarri.
Pelatih Timnas U-19, Shin Tae-yong, sudah mengantongi 30 nama sejauh ini. Hanya saja untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Shin hanya boleh membawa 23 nama sehingga akan ada 7 pemain yang bakal dicoret.
ADVERTISEMENT