Drawing Liga 4 Diulang Hari Ini, PSSI Minta Maaf Atas Kegaduhan

14 April 2025 15:03 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi. Foto: Soni Insan Bagus/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi. Foto: Soni Insan Bagus/kumparan
ADVERTISEMENT
PSSI memastikan drawing ulang Liga 4 akan digelar pada hari ini, Senin (14/4). Induk sepak bola Indonesia itu juga meminta maaf atas kegaduhan yang sempat terjadi.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, drawing Liga 4 menuai kontroversi. Hal ini usai pelaku drawing terlihat diduga menukar kertas yang berisikan nama-nama tim yang akan dibagi ke dalam grup.
Sekjen PSSI, Yunus Nusi, menegaskan bahwa drawing ulang akan dilakukan hari ini, Senin (14/4) siang. Ia juga meminta maaf atas kegaduhan yang terjadi karena kontroversi drawing Liga 4.
''Saya telah memerintahkan ke panpel dan departemen kompetisi PSSI, untuk mengulang drawing tersebut pada hari ini siang. Saya sekaligus meminta panpel untuk transparan, mengundang pihak-pihak terkait, termasuk Asprov DKI, klub-klub yang akan di sekitar Jakarta yang menjadi peserta Liga 4,'' kata Yunus Nusi dalam pernyataan resmi, Senin (14/4).
Sejumlah pemain serta ofisial pemain Sumut United berselebrasi setalah menjadi juara Liga 3 musim 2024/25 di Indomilk Arena, Tangerang, Kamis (27/2/2025). Foto: Azrumi El Ghazali/kumparan
''Saya meeting dengan staf dan panpel untuk memerintahkan mereka mempersiapkan semua sesuatunya transparan, tentang drawing Liga 4 tersebut,'' lanjut Yunus.
ADVERTISEMENT
PSSI ke depannya juga akan melakukan evaluasi keseluruhan tentang pelaksanaan kompetisi Liga 4. PSSI tak ingin hal-hal yang mencederai asas fair play terjadi di Liga 4.
''Saya memohon maaf karena terjadi kegaduhan setelah selesai drawing. Saya diminta Ketum PSSI untuk segera evaluasi apa yang terjadi, termasuk pelaksanaan kompetisi Liga 4. Saya sudah persiapkan semuanya, khusus untuk drawing pada Senin siang,'' jelas Yunus.