Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.96.1
Erick Thohir Apresiasi DPR Setuju Naturalisasi Ole Romeny, Pede Timnas Kian Baik
4 Februari 2025 13:35 WIB
·
waktu baca 2 menit![Erick Thohir dan Ole Romeny. Foto: Instagram/@erickthohir](https://blue.kumparan.com/image/upload/fl_progressive,fl_lossy,c_fill,q_auto:best,w_640/v1634025439/01jcthfh735wx5567pt4cwx8qd.jpg)
ADVERTISEMENT
Ketua Umum PSSI , Erick Thohir , mengapresiasi keputusan Rapat Paripurna DPR RI di Gedung Nusantara II, Jakarta, Selasa (4/2), yang menyetujui pengajuan permohonan kewarganegaraan Ole Romeny , Tim Geypens, dan Dion Markx.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, Komisi X dan XIII DPR RI secara terpisah menyetujui permohonan pertimbangan pemberian kewarganegaraan kepada tiga pemain itu dalam agenda Rapat Kerja dengan Kemenpora RI dan PSSI, Senin (3/2). Romeny, Geypens, dan Markx kian dekat membela Timnas Indonesia.
Dokumen naturalisasi ketiga calon pemain Timnas Indonesia itu akan diajukan kepada Presiden RI untuk penerbitan Keputusan Presiden (Keppres) sebagai syarat pengambilan sumpah WNI.
“Alhamdulillah, saya berterima kasih dan apresiasi atas keputusan cepat anggota dewan yang terhormat di Komisi X dan XII yang memungkinkan proses naturalisasi Ole dan dua pemain muda untuk U-20 kita berjalan dengan segera. Terlebih para pemain tersebut sangat dibutuhkan untuk menambah amunisi Timnas yang akan menjalani laga-laga krusial,” ujar Erick Thohir, Selasa (4/2).
ADVERTISEMENT
“Skill Ole sangat mumpuni. Apalagi sejak perkuat Oxford, dia sudah dua kali membela klub itu. Meski belum mencetak gol, tapi menurut pelatih Oxford, Gary Rowett, penampilannya di dua laga tersebut dinilai baik, walaupun baru bergabung dalam tim. Saya harap, ia bisa menjadi andalan baru Timnas untuk cetak gol ke gawang lawan,” lanjut Erick.
Tadinya, Markx dan Geypens direncanakan menjadi pemain Timnas U-20 di Piala Asia U-20. Namun karena waktu pendaftaran tak terkejar, keduanya pun dipindah proyeksi untuk jadi bagian skuad 'Garuda' dalam menyambut SEA Games 2025, di mana Timnas Indonesia akan turunkan skuad U-23 di sana.
Adapun Ole Romeny disiapkan untuk Timnas Indonesia senior. Ia diharapkan membuat lini serang 'Garuda' kian tajam di Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia.
ADVERTISEMENT
Menpora Dito Ariotedjo menjelaskan bahwa acara Sumpah WNI ketiganya sudah dijadwalkan pada 8 Februari. Untuk lokasinya, di London.