Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Erick Thohir: Evaluasi Besar-besaran Timnas Indonesia Usai Lawan Arab Saudi
18 November 2024 10:58 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir , bakal melakukan evaluasi besar kepada Timnas Indonesia usai laga kontra Arab Saudi, entah apa pun itu hasilnya. Ia akan evaluasi menyeluruh terhadap pemain hingga Shin Tae-yong .
ADVERTISEMENT
Timnas Indonesia alami hasil minor dari 3 laga terakhir Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia. Ditahan Bahrain 2-2, ditekuk China 1-2, terakhir dilumat Jepang 0-4. Hal ini yang jadi dasar PSSI untuk ambil tindakan evaluasi besar kepada skuad 'Garuda', sebab target finis empat besar terasa kian berat.
Erick menjelaskan, ia akan ambil tindakan tegas dengan mengevaluasi besar menyeluruh kepada Timnas Indonesia usai laga kontra Arab Saudi. Ia akan pertanyakan kembali perihal keseriusan skuad 'Garuda' untuk tembus ke Piala Dunia 2026.
"Tentu, setelah saya sampaikan kemarin saya melakukan rapat ke mereka ini akan menjadi evaluasi besar-besaran setelah lawan Arab Saudi, dan bahkan saya sampaikan di locker room bahwa kita ini percaya, enggak, dengan proyek besar ini? Kalau pemain dan pelatih tidak percaya, saya siap mundur [sebagai Ketum PSSI]," kata Erick kepada pewarta di Jakarta, Minggu (17/11).
Saat ditanya apakah posisi Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia turut jadi hal yang dipertimbangkan dalam evaluasi itu? Erick amini hal itu.
ADVERTISEMENT
"Semua [termasuk posisi Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas], kita mau evaluasi besar-besaran," tegas Erick.
Adapun laga antara Timnas Indonesia kontra Arab Saudi dalam partai lanjutan Ronde Ketiga Kualifikasi Piala Dunia akan tersaji di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (19/11) pukul 19:00 WIB.