Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Erik ten Hag Tak Ingin Bruno Fernandes Angkat Kaki dari Old Trafford
17 Mei 2024 20:00 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Erik ten Hag mengaku tidak ingin Bruno Fernandes angkat kaki dari Old Trafford jelang dibukanya jendela bursa transfer musim panas. Sebab, pemain Timnas Portugal tersebut dinilai sebagai aset penting yang dimiliki oleh Manchester United (MU).
ADVERTISEMENT
Ten Hag terang-terangan menyebut The Red Devils menginginkan Fernandes untuk lebih lama lagi bersama mereka. Dirinya yakin hal itu bakal terjadi, sebab Fernandes memiliki rasa cinta yang begitu mendalam pada MU dan juga para suporter.
"Tentu klub [MU] ingin Bruno [Fernandes] bertahan. Saya tahu betul bagaimana tentang dia, dia mencintai MU dan juga para suporter. Dia juga bangga ketika bermain untuk klub ini," ujar Ten Hag dikutip BBC.
Ten Hag juga menyebut Fernandes merupakan aset penting bagi klub milik keluarga Glazer tersebut. Kualitasnya di lini tengah MU kerap menjadi pembeda dalam kreativitas serangan MU. Bahkan, Ten Hag menyebut Fernandes sering menjadi sosok pemain yang sering 'menggendong' ketika MU bertanding.
"Dia [Fernandes] selalu berikan penampilan terbaik dan menjadi contoh bagi pemain lain. Ini juga tidak mudah, di saat pemain banyak yang cedera, dia terpaksa harus membawa tim untuk menang," tambah Ten Hag.
ADVERTISEMENT
Sejatinya, kontrak Bruno Fernandes dengan MU masih berjalan hingga dua tahun ke depan. Akan tetapi, Fernandes memberikan komentar rancu yang mengisyaratkan untuk angkat koper dari Old Trafford baru-baru ini.
"Saya akan pergi dari MU jika sudah tak dibutuhkan," papar Bruno Fernandes dikutip skysports.