Final Liga 1: Persib Juara Usai Tundukkan Madura United!

31 Mei 2024 20:56 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Madura United Koko Ari Araya (kiri) berebut bola dengan pemain Persib Bandung Dedi Kusnandar (tengah) pada pertandingan leg kedua Final Championship Series BRI Liga 1 di Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan, Jawa Timur, Jumat (31/5/2024). Foto: Rizal Hanafi/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Madura United Koko Ari Araya (kiri) berebut bola dengan pemain Persib Bandung Dedi Kusnandar (tengah) pada pertandingan leg kedua Final Championship Series BRI Liga 1 di Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan, Jawa Timur, Jumat (31/5/2024). Foto: Rizal Hanafi/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Madura United dikalahkan Persib Bandung dalam laga leg kedua final championship series Liga 1 2023/24 di Stadion Gelora Bangkalan, Jumat (31/5). Skor akhir 1-3, dengan agregat akhir 1-6.
ADVERTISEMENT
Persib menang berkat gol yang dicetak David Da Silva, Marc Klok, dan Beckham Putra. Gol balasan tuan rumah dicetak Slamet Nurcahyono dari titik penalti.
Pada leg pertama di Stadion Si Jalak Harupat, Persib menang 3-0. Dengan begini, 'Maung Bandung' berhak mengangkat trofi juara Liga 1.

Starting XI Madura United vs Persib

Madura United: Lucas Frigeri; Koko Ari, Cleberson Martins, Fachruddin Aryanto, Dodi Djin; Jacob Mahler, Hugo Jaja; Novan Setya, Francisco Rivera, Malik Risaldi; Dalberto Belo.
Persib: Kevin Mendoza; Rezaldi Hehanusa, Alberto Rodriguez, Nick Kuipers, Henhen Herdiana; Rachmat Irianto, Dedi Kusnandar; Ciro Alves, Stefano Beltrame, Febri Hariyadi; David Da Silva.

Jalannya Laga Madura United vs Persib

Pemain Madura United Jacob William Mahler terjatuh usai berebut bola dengan pemain Persib Bandung Dedi Kusnandar pada pertandingan leg kedua Final Championship Series BRI Liga 1 di Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan, Jawa Timur, Jumat (31/5/2024). Foto: Rizal Hanafi/ANTARA FOTO
Di awal laga, Persib langsung menyengat. Da Silva melepas tembakan di menit 5, tetapi bola belum bersarang di gawang Madura United.
ADVERTISEMENT
Madura United mendapat peluang bagus di menit 13. Berawal dari sepak pojok, Fachruddin menanduk bola, arahnya hanya sedikit melebar dari gawang Persib.
Madura United kembali mendapat peluang bagus di menit 25. Menerima umpan silang ke kotak penalti, Malik melepas tendangan yang sedikit meninggi dari mistar Persib.
Persib mendapat peluang emas di menit 33. Ciro menemukan ruang tembak di kotak penalti, tetapi sepakannya masih sedikit melebar dari gawang Madura United.
Skor 0-0 menghiasi babak pertama. Madura United lebih mendominasi penguasaan bola.
Pemain Madura United Fachruddin Wahyudi Aryanto berebut bola dengan pemain Persib Bandung Febri Hariyadi pada pertandingan leg kedua Final Championship Series BRI Liga 1 di Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan, Jawa Timur, Jumat (31/5/2024). Foto: Rizal Hanafi/ANTARA FOTO
Persib mendapat peluang di babak awal kedua. Da Silva mendapat ruang tembak dari luar kotak penalti, tetapi arah bola masih di atas gawang Madura United.
Persib baru mencetak gol di menit 60. Ciro melepas sepakan datar, bola ditepis Frigeri, bola liar ditendang masuk gawang oleh Da Silva.
ADVERTISEMENT
Madura United nyaris samakan skor di menit 70. Malik melepas sepakan dari jarak dekat, tetapi Mendoza masih bisa menepis bola.
Madura United kembali mendapat kans emas di menit 79. Kali ini, Slamet Nurcahyono (pengganti Jaja) melepas sepakan dari luar kotak penalti, tetapi arahnya masih di atas mistar Persib.
Persib menambah gol di menit 86. Ciro melakukan penetrasi ke kotak penalti Madura United, melepas umpan tarik datar, bola ditendang Klok masuk gawang.
Persib mencetak gol lagi di menit 90+2. Beltrame melepas umpan terobosan ke depan, bola sempat ditekel Cleberson, bola liar direbut Ciro, Ciro lepas umpan datar di kotak penalti, Beckham Putra (pengganti Febri) tendang masuk gawang Madura United.
ADVERTISEMENT
Wasit menunjuk titik putih di menit 90+6 usai bola mengenai tangan Kuipers. Semenit kemudian, Slamet yang menjadi eksekutor sukses mencetak gol. Skor 1-3 bertahan sampai bubar.